Game Android ber-genre TPS offline alias third person shooter adalah salah satu genre terbaik yang bisa kamu mainkan di 2023. Memakai sudut pandang orang ke-3 dalam melihat karaktermu adalah senjata utama dari genre ini. Alih-alih berperan sebagai karakternya langsung, kamu akan bisa melihat sifat dan sisi lain dari karakter yang kamu mainkan lewat genre ini. Kali ini, kita akan membahas beberapa game Android yang mengusung genre tersebut dalam list “10 Game Android TPS OFFLINE Terbaik 2023″.
10. Gun Shooter Sniper Game WW2
Kita mulai list kali ini dengan sebuah game ringan. Memiliki nama yang cukup panjang dan agak belibet, game Gun Shooter Sniper Game WW2 justru memiliki gameplay yang simple. Namunbegitu, aspek TPS di game ini cukup baik sehingga bis amenjadi rekomendasi untukmu
Salah satu game TPS Android offline terbaik 2023 ini memiliki gameplay yang cukup sederhana. Kamu hanya akan diberikan 1 mode bermain saja, yaitu mode campaign. Di dalamnya kamu akan diberikan sejumlah level yang bertipe cover shooter. Semakin lama levelnya, semakin aneh-aneh juga musuh yang datang. Meskipun game ini terselip nama sniper di dalamnya, game ini malah bersifat jarak dekat dan banyak senjata api yang bersifat jarak dekat juga di dalamnya.
Meskipun terbilang ringan, gameplay di game ni tampil cukup solid. Dibantu dengan level desain yang dinamis dan bervariasi, kamu akan menemukan banyak keseruan di game yang satu ini.
Mode: Offline
Genre: Action
Size: 57 MB
Download Gun Shooter Sniper Game WW2
9. Wild West Cowboy Redemption
Satu lagi game yang memiliki nama yang cukup panjang dan agak belibet. Wild West Cowboy Redemption adalah sebuah game sederhana yang tampil sederhana dengan menggunakan dunia wild west di tahun 1900-an sebagai temanya.
Salah satu game TPS Android terbaik yang bisa dimainkan offline di 2023 ini memiliki isi game yang sederhana. Kamu akan berperan sebagai seorang sheriff di sebuah kota. Tentu tugasmu adalah menumpas pelaku kejahatan dan bandit yang berkeliaran di kota yang kamu kuasai. Gameplay yang akan kamu mainkan adalah campuran antara cover shooting dan action shooting biasa. Setiap levelnya kamu akan diberikan petunjuk harus meng-eliminasi berapa target dan tentu dengan sejumlah reward. Game ini juga menyediakan kustomisasi player seperti aspek kosmetik, senjata hingga hombease sebagai tempat bernaung karaktermu.
Meskipun memiliki gameplay linear dan terkesan repetitif, game ini cukup mampu memaksimalkan gameplay-nya di kesederhanaan tersebut.
Genre: Action
Size: 171 MB
Download Wild West Cowboy Redemption
8. The Last Survivor
Tidak banyak game zombie Android yang mampu memberikan kengerian di dalamnya. Banyak game bertemakan zombie di Android yang terfokus kepada elemen microtansactions-nya dibanding gameplay yang memiliki kualitas baik. Namun, hal itu sepertinya bukan untuk sebuah game yang bernama The Lost Survival.
Salah satu game Android TPS offline terbaik 2023 ini akan memberikan kamu pengalaman bermain game zombie yang luar biasa. Kamu akan diceritakan sebagai seseorang bernama Robert yang terbangun di sebuah rumah sakit usai koma panjang yang ia alami. Kamu harus mencari tahu jalan keluar dan apa yang sebenarnya terjadi di rumah sakit yang ia singgahi. Elemen survival game ini cukup nyata dengan adanya mekanisme peluru yang mesti kamu cari di setiap bangunan rumah sakit. Zombie di game ini juga bervariasi tingkat kesulitannya, yang membuat kamu harus bisa memaksimalkan ammo yang ada. Game ini juga diisi dengan mekanisme puzzle yang tentu harus kamu selesaikan agar bisa masukke tahap selanjutnya.
Sebagai sebuah game yang pure zombie, game ini berhasil memberikan sebuah gameplay horror yang dramatis. Dengan elemennya yang terfokus pada cerita dan survival element-nya, tentu membuat game ini layak untuk kamu coba.
Mode: Offline
Genre: Action
Size: 1008 MB
7. Bug Heroes 2
Pernahkah kamu melihat sebuah koloni serangga dan terlintas di benak kamu untuk bisa menyaksikan tiap koloni serangga berperang satu sama lain? Jika pernha, maka pikiran tersebut pun pernah terlintas di developer game satu ini. Bug Heroes 2 adalah terobosan cerdas untuk game Android yang bertemakan perang antar serangga.
Salah satu game Android TPS yang bisa dimainkan offline ini juga adalah game terbaik dan terlawas yang bisa kamu mainkan di 2023. Sebagai game yang rilis di sekitar tahun 2013, game ini berhasil memberikan warna baru untuk sebuah game perang. Kamu akan memainkan sebuah game capture the area yang diisi oleh 2 tim di tiap match-nya. Tiap satu tim bisa memainkan hingga 2 serangga yang bisa kamu switch sesukamu. Tiap hero di game ini juga memiliki keragaman skill dan tipe yang berbeda-beda, yang tentu akan memberikanmu gambaran strategi yang selalu berubah-ubah tiap game-nya.
Sebagai game lawas, game ini juga selallu kaya akan update yang terus menghidupkan citranya sendiri. Munculnya event yang terus datang, komsetik yang tidak ketingalan jaman, update META dan hero baru selalu mereka hadirkan guna membuat game ini nmasih bisa bertahan hingga saat ini.
Mode: Offline
Genre: Action
Size: 259 MB
6. Cover Me
Game Android terkenal dengan kesederhanaan dan gameplay-nya yang linear. Tidak hanya datang dari game yang diproduksi oleh developer yang kecil saja, saat ini juga developer besar berlomba-lomba menciptakan game sederhana dengan gameplay linear yang efektif. Seakan mematahkan trend, Cover Me berhasil menjadi game yang padat akan konten.
Sebagai salah satu game Android TPS offline terbaik di tahun 2023, tentunya bukan tanpa alasan mengapa game ini layak untuk kamu mainkan. Kamu akan diberika beberapa mode permainan yang bervariasi. Campaign, multiplayer offline hingga mode zombie ada di game yang satu ini. Hal yang paling menjadi sorotan datang dari mode campaign-nya yang tidak terpaku satu gameplay saja. Kamu bisa memainkan misi yang mengharuskanmu stealth, cover shooting, sniper shooting hingga aksi tembak-tembakkan langsung.
Kekurangan game ini hanya satu, yaitu grafis yang masih mengadaptasi grafis dari game-game jadul. Kamu akan melihat betapa kurangnya kualitas render dari banyak objek yang ada di game ini. Namun jika kamu tidak terlalu peduli dengan kualitas visual, maka game ini masih bisa masuk dalam koleksi game ponselmu.
Mode: Offline
Genre: Action
Size: 49 MB
BACA JUGA:
5. Rogue Strike: 200
Sekilas game ini terlihat cukup mirip dengan game Cyberpunk 2077. Namun, kemiripan itu ternyata hanya terdapat di artstyle, tampilan UI dan karakter yang mirip keanu reaves-nya. Selebihnya, game ini memiliki gameplay dan isi yang berbeda.
Rogue Strike 200 adalah salah satu game Android TPS offline terbaik 2023 yang kuat di genre cover shooting-nya. Kamu akan berperan sebagai seorang agen rahasia yang terjun ke lapangan untuk membasmi habis musuh-musuhmu. Karena game ini bertemakan dunia cyberpunk, otomatis musuhnya juga mengikuti dunianya. Tidak hanya musuh yang menembak dari jarak jauh, kamu juga mesti waspada dengan musuh yang beragam. Mulai dari musuh cyborg yang punya armor tebal, cyborg yang bisa mengahampiri cover -mu dengan cepat, dan berbagai macam musuh lainnya.
Sebagai sebuah game TPS yang kuat di elemen cover shooting-nya, game ini berhasil memberikan keunikannya sendiri. Dengan memberikan musuh yang tidak biasanya, tentu menjadikan game ini game yang tidak aman jika kamu diam saja.
Mode: Offline
Genre: Action, TPS
Size: 460MB
4. Anti Terrorist Squad Shooting 2
Mulai bosan dengan game TPS yang ber-elemen cover shooting? Atau game linear yang kekurangan konten? Maka sudah tepat pilihanmu jika kamu memilih untuk meng-install game bernama Anti Terrorist Squad Shooting 2 ini.
Ada alasan mengapa game Android TPS offline satu ini menjadi yang terbaik di 2023. Dari isi onten, game ini memiliki banyak mode bermain. Mulai dari story, multiplayer, zombie hingga event ada di game ini. Story di game ini juga ringkas dan tidak bertele-tele. Yang kamu tahu hanyalah menyelesaikan objective di tiap misi dan membasmi semua musuh yang ada. Combat movement game ini jug jadi yang terbaik, dengan fluid-nya gerakan yang tiap karakter kamu lakukan. Shooting game ini juga terasa smooth, yang mana kamu akan merasa nyaman tiap menembak dari satu musuh ke musuh yang lain. Mulusnya semua pergerakan dan detailn-nya objek yang ada di sekitarnya membuat game ini punya kualitas gameplay yang sama baiknya dengan grafisnya.
Selain itu, kustomisasi di game ini juga layak diperhitungkan. Banyak senjata dengan kosmetik ala-ala game FPS terkenal yang bisa kamu pakai di game ini. Mulai dari skin yang wajar hingga skin senjata yang over the top, game ini memilikinya. Overall, game ini memiliki kualitas yang baik dan layak untuk dimainkan berjam-jam.
Mode: Offline
Genre: Action
Size: 349MB
Download Anti Terrorist Squad Shooting 2
3. Cover Shooter
Kamu yang sudah mulai bosan dengan game TPS cover sooter yang itu-itu saja, mungkin perlu sedikit refreshment. Kebanyakan dari game cover shooter mungkin memiliki elemen yang monoton. Oleh karena itu, mungkin inilah saatnya untuk mencoba sebuah game bernama Cover Shooter.
Sebagai salah satu game TPS Android oflline terbaik di 2023, tentu ada beberapa elemen yang menjadikan game ini beda dari game cover shooter yang lain. Kamu akan berperan sebagai anggota kesatuan khusus yang ditugaskan di banyak tempat. Seperti biasa, mengeliminasi mush yang datang dengan jumlah banyak tersebut sudah menjadi tugasmu. Yang menjadi pembeda dari game ini tentu datang dari grafisnya. Game ini mendatangkan kualitas visual yang gak kaleng-kaleng. Contoh kecilnya adalah dimana tampilan grafis cuaca yang dimaksimlakan dengan baik dan sangat smooth. Combat system game ini juga cukup baik, dengan banyaknya kontrol kombat yang smooth. Kamu juga akan diberikan kustomisasi yang kompleks, mulai dari enhance senjata dan pilihan kosmetik senjata yang banyak.
Dengan beberapa faktor inilah, game ini dirasa cukup layak menjadi game cover shooter yang cukup maksimal di segala aspek. Buat kamu yang masih penasaran dari kualitas game cover shooter yang mantap, maka inilah game yang tepat untukmu.
Mode: Offline
Genre: Action
Size: 225 MB
2. Dirty Revolver
Kualitas sebuah game tentu tidak akan bisa lepas dari kualitas grafis dari game itu sendiri. Dengan grafis yang cukup baik, keberadaan konten yang minim dari sebuah game sekalipun kadang bisa termaafkan. Itulah yang mungkin bisa menggambarkan game bernama Dirty Revolver yang satu ini.
Salah satu game TPS Android offline terbaik di tahun 2023 ini juga mungkin memiliki gameplay yang sederhana. Kamu akan beperan sebagai seorang sheriff yang harus mengalahkan para bandit yang berkeliaran di kota-mu. Combat system game ini juga tidak ada yang spesial. Kamu hanya cukup melewati satu level ke level lainnya dengan cara yang berulang-ulang. Satu yang bisa menjadi nilai lebih dari game ini adalah kualitas grafis animasi movement game ini yang cukup maksimal. Detailing, animasi gerakan karkter, dan beragama animasi yang dimaksimalkan di game ini cukup make sense, yang membuat game ini bisa merepresentasikan keadaan di dunia nyata.
Game ini memang tidak se-wah dan tidak memilki terlalu banyak kualitas seperti game-game lain. Namun untuk sebuah game cover shooting, game ini cukup seru untuk dimainkan.
Mode: Offline
Genre: Premium, Action
Size: 398 MB
1. Guns at Dawn
Sejauh ini, mungkin tidak banyak game bertema koboi di Android yang cukup memuaskan. Entah itu dari story, gameplay yang sama satu sama lain dan mekanik game-nya yang itu-itu saja. Mka dari itulah, Guns at Dawn hadir membawa game nuansa koboi yang kental.
Kebanyakan game Android bertema koboi akan menjadikanmu sebagai sheriff yang harus membasmi banyak bandit, elemen itu tidak ada di game ini. Alih-alih menjadi seorang pahlawan, kamu akan dibawa ke sebuah gameplay yang lebih realistis terjadi di zaman itu: adu kecepatan tembak. Game ini juga tidak memiliki story sama sekali. Kamu hanya perlu menekan tombol duel di menu dan kamu akan diarahkan dengan musuh secara acak. Tugasmu hanya satu: memanfaatkan tiap objek yang anda untuk mempersempit jarak pandang, dan mulai menembak secepat kilat begitu ada kesempatan. Kamu bisa saja melakukan onse shoot one kill di game ini, jika tembakanmu memang akurat dari segala aspek. Meskipun musuhnya dibuat secara acak, game ini tetap memperhitungkan level kesulitan yang dinamis, yang mana musuhnya akan semakin tricky semakin lama kamu bermain.
Meskipun sederhana, game ini berhasil menjadi game yang unik berkat elemen game-nya yang tidak biasa. Jika kamu ingin merasakan sedikit pengalaman dari dunia wild wild west, maka inilah game yang pas untukmu.
Mode: Offline
Genre: Action
Size: 184 MB
Download Guns at Dawn
KESIMPULAN
Itulah beberapa rekomendasi game Android TPS dalam list “10 Game Android TPS OFFLINE Terbaik 2023”. Meskipun tidak banyak game TPS yang memiliki elemen gameplay yang beragam, namun beberapa game di atas memiliki keunikannya sendiri. Terlepas dari gameplay-nya yang belum terlalu banyak berkembang, game TPS selalu bisa menjadi pilihan untukmu yang menyukai game perang dengan fokus gameplay-nya yang tidak terlalu rumit.
Untuk lebih jelas, kamu juga bisa tonton video berikut ini.