Kepopulerann game simulasi mengemudi secara mengejutkan mengalami lonjakan yang cukup masif di tahun 2023 ini. Dengan fitur yang mampu memberikan player-nya pengalaman berkendara secara langsung tentu jadi daya tarik tinggi dari game satu ini. Dengan munculnya banyak streamer yang mempopulerkan game simulasi kendaraan di PC dengan steering control, tentu membuat banyak orang tergiur untuk merasakan pengalaman tersebut. Kepopuleran itu juga menyebar hingga ke mobile, yang tentu menjadi topik utama dalam list kali ini yang berjudul “10 Game Simulasi Mengemudi Offline 2023 Android Terbaik”.
10. Train Simulator PRO USA
Bagi kamu yang menyukai game simulasi mengemudi, tentu pastinya sangat mengapresiasi game simulasi yang menjadikan kendaraan unik sebagai tema dari game-nya. Dan Train Simulator USA berhasil membawakan keunikan tersebut lewat tema yang dibawakannya. Yap, kamu akan menjadi masinis di game ini.
Salah satu game simulasi mengemudi offline terbaik 2023 ini juga memiliki beberapa kelebihan yang menjadikannya berbeda. Sebagai seorang masinis, kamu bisa memilih banyak rute dengan ‘gaji’ yang disesuaikan dengan kesulitan trek, ketepatan waktu sampai hinga besarnya angkutan yang akan dibawa. Kontrol di game ini juga dibuat sangat sederhana, dimana hanya akan ada dua tombol brake depan dan belakang dan kontrol hud untuk bagian depan masinis. Selain dari gameplay-nya yang teramat sederhana, kamu juga akan disuguhkan dengan kualitas grafis dan animasi yang vibrant dan memanjakan mata. Jadi, selagi kamu memainkan game ini, kamu juga akan bisa menikmati pemandangan indah yang diberikan di game ini sepanjang kamu bermain.
Dengan genre yang sudah cukup populer di kelas simulasi kendaraan dan kualitas game yang cukup memuaskan dari grafis hingga gameplay, membuat game ini bisa kamu coba untuk dimainkan sebagai pengisi waktu luang.
Mode: Offline
Genre: Simulation
Size: 1.25 GB
Download Train Simulator PRO USA
9. Truck Simulator:The Alps
Bermain gam simulasi kendaraan tentu sangat menyenangkan, apalagi jika kamu bisa mengarungi satu kota ke kota lain. Namun, tentu akan jadi jauh lebih menarik jika kamu juga memiliki tujuan dari kegiatan tersebut. Untuk itu, Truck Simulator:The Alps jadi salah satu game simulasi mengemudi offline 2023 yang paling reccomended.
Salah saatu keunggulan dari game ini terletak di gameplay-nya. Kamu akan berperan sebagai seorang driver sebuah perusahaan kurir yang bisa mengirim apa saja. Mulai dari bahan pangan, barang ingga apapun, bisa kamu bawa sesuai dengan objective yang kamu ambil di setiap perjalanannya. Urusan kontrol, game ini juga memiliki kontrol yang stabil dan gampang untuk adaptasi, membuat game ini juga jadi lebih newbie friendly. Game ini juga menyediakan kustomisasi truk yang cukup banyak, meskipun perubahannya hanya standar saja dan tidak rumit.
Bagi kamu yang ingin merasakan pengalaman bermain sebagai supir lintas kota, game ini mungkin cocok untuk kamju mainkan. Dibatu dengan kontrol dan grafis yang apik, membuat siapa saja pasti akan betah memainkan game ini.
Mode: Offline
Genre: Simulation
Size: 490MB
Download Truck Simulator:The Alps
8. Stunt Truck Racing Simulator
Bosan dengan gameplay sebagai kurir? Maka kamu harus coba game yang satu ini. Masih berkutat di dunia seputar truk, Stunt Truck Racing Simulator akan membawamu ke pengalaman bermain mobil truk yang mungkin tidak pernah kamu rasakan sebelumnya.
Salah satu alasan mengapa game simulasi mengemudi offline 2023 terbaik satu ini datang dari gameplay-nya. Kamu akan memiankan sekelompok mobil truk modern yang jauh dari truk tradisional. Game ini menciptakan evioroment truk modern yang sesuai dengan gameplay-nya: Free roam dan mega ramp. Di mode free roam, kamu berkesempatan untuk melakukan apa saja. Bersantai di jalanan [anjang, menabrak mobil lain atau bahkan mengadu skill di dataran pegunungan yang bisa kamu akses dari mana saja. Dengan map yang dibuat seluas itu, kamu masih akan mendapatkan keseruan di mode lainnya yang bernama mega ramp. Di mode ini, kamu juga dibebaskan untuk melakukan beragam atraksi di luar nalar dengan melompati banyak ramp yang bervariasi bentuknya.
Dengan gameplay mengemudi mobil truk yang beda dari biasanya, membuat game ini jadi unik berkat perbedaan tersebut. Game ini juga sangat cocok untukmu penggemar game mengemudi truk yang ingin lebih santai dan menantang di tiap gameplay-nya.
Mode: Offline
Genre: Action
Size: 182MB
Download Stunt Truck Racing Simulator\
7. Ship Simulator
Berbicara soal simulasi mengemudi, rasanya pasti akan membosankan jika kita hanya mensimulasikan kendaraan darat saja. Untuk menambah varian game simulasi kendaraan, kami juga menambahkan game Ship Simulator sebagai pilihan yang kami rekomendasikan.
Salah satu game simulasi kendaraan ini juga memiliki cita rasa yang unik dan refreshing. Game ini akan memberikanmu 2 gaya bermain. Satu sebagai nakhoda kapal angkut, yang satunya lagi menjadikanmu seorang kontroler dok kapal yang tugasnya mengatur ruang dok kapal milikmu. Salah satu kelebihan di game ini adalah challenge di tiap perjalanan laut yang harus kamu tempuh. Banyak medan yang perlu kamu lewati di setiap game-nya, mulai dari ombak yang ukurannya bervariasi, kecepatan angin dan keseimbangan kapal dan angkutan yang dibawa adalah hal-hal yang paling vital di game ini. Dibarengi dengan kontrol mengemudi kapal yang cukup kompleks, tentu membuat gameplay di game ini akan menjadi dinamis dan jauh dari kata membosankan.
Sebagai sebuah game simulasi kendaraan, game ini cukup baik dalam mengangkat tema mengemudi kapal. Kamu yang ingin mencari sensasi berkendara yang punya medan yang tidak biasa, bisa menjadikan game ini sembagai rekomndasi baru untukmu.
Mode: Offline
Genre: Simulation
Size: 125MB
6. Car Driving Online
Sebagai warga Indonesia, adanya game yang dibuat dari tim yang berasal dari Indonesia tentu sangat membanggakan, apalagi jika dimainkan via Android. Car Driving Online adalah sebuah game simulasi kendaraan offline 2023 terbaik yang bisa kamu mainkan.
Ada beberapa kelebihan dari game ini yang membuatnya stand out. Dimulai dari mode permainan yang cukup beragam, kamu tentu tidak akan hanya memainkan satu mode saja di game ini. Mulai dari parking, stunt, racing, hinggan career mode dan multiplayer mode yang memungkinkanmu untuk bermain dengan player lain. Game ini juga punya kontrol mengemudi yang terbilang mudah dan simple, sehingga kamu yang tidak biasa memainkan game ini akan mudah dalam menikmatinya. Grafis di game ini juga terbialng cukup terpoles, meskipun kualitasnya belum sebanding dengan game-game simulasi kendaraan ternama. Meskipun begitu, game ini masih mampu memberikan kualitasnya via jumlah mobil dan kustomisasinya yang cukup.
Sebagai game yang dikenal dibuat oleh developer Indonesia, game ini tentu punya atensi tersendiri dari banyak player. Meski belum sempurna dari banyak aspek seperti animasi dan grafis, gameplay game ini cukup fun untuk kamu mainkan.
Mode: Offline
Genre: Simulation
Size: 216MB
BACA JUGA:
5. Offroad Drive Pro
Bagi kamu yang bosan dengan game simulasi kendaraan offline terbaik yang hanya berfokus di simulasi saja, sudah saatnya memainkna game ini di tahun 2023. OffRoad Drive Pro adalah sebuah game offroad yang cukup mentereng dari banyak aspek yang ada di dalamnya.
Sebagai sebuah game offroad, tentu yang paling pertama dilihat adalah seberapa sulitnya obstacle di game tersebut. Uniknya, game ini berhasil memberikan obstacle yang tidak hanya beragam tingkat kesulitannya, namun juga punya banyak bentuk. Mulai dari jalanan paling terjal, bebatuan, jalanan landai yang super licin dan masih banyak trek yang bisa kamu mainkan dan cari yang tersebar di game ini. Selain memiliki mode free roam, game ini juga punya mode challenge yang cukup menantang. Selain dari variasi trek, game ini juga punya kontroller yang fair dan susah-susah gampang, lengkap dengan banyak tombol offroad yang punya perannya masing-masing.
Sebagai sebuah game offroad, game ini bisa dbilang mampu memberikan pengalaman bermain mobil besar terbaik yang bisa kamu dapatkan di Android. Meskipun punya kualitas grafis yang standar, gameplay di game ini jauh dari kata biasa saja.
Mode: Offline
Genre: Premium, Racing, Simulation
Size: 345MB
4. Heavy Machines & Construction
Bosan dengan gameplay simulasi kendaraan yang punya objective serupa dan tidak memiliki banyak fitur? well, hal itu sejatinya memang wajar untuk sebuah game mobile yang lekat dengan kasualitasnya. Namun, game yang berjudul heavy construction machines ini punya elemen gameplay yang tidak monoton dan menarik untuk kamu mainkan.
Sebagai salah satu game siulasi kendaraan offline terbaik di tahun 2023, tentu ada banyak kelebihan yang diberikan dari game ini. Diberikan sedikit cerita dimana kamu akan berperan sebagai pewaris sebuah perusaahn konstruksi, kamu akan memulai dinastimu disini. Selain bisa memunginkanmu untuk mengendarai mobil harian, kamu juga bisa menggunakan banyak kendaraan pengangkut berat seperti traktor, mobil agku, eksavator dan lainnya. Tiap kendaraan dan mesin punya tugasnya masing-masing, yang tentu akan memudahkanmu di tiap misi dari game ini. Kamu juga berkesempatan untuk upgrafe dan beli banyak kendaraan dan mesin konstruksi, yang menjadikan gameplay di game ini akan jadi lebih beragam.
Overall, game ini mampu memberikanmu sebuah gameplay yang cukup unik dan tidak biasanya. Alih-alih hanya sekdera free roaming di jalanan biasa, kamu bisa juga menggunakan banyak kendaraan berat di game ini.
Mode: Offline
Genre: Simulation, Driving Simulation
Size: 395MB
Download Heavy Machines & Construction
3. Bus Simulator City Ride
Siapapun kamu pasti sudah merasakan perjalanan menggunakan bis. Transportasi satu ini cukup populer dari dulu hingga saat ini, berkat pengalamannya yang cukup nyaman dan fleksibel. Dan kali ini, akmu juga berkesempatan untuk merasakan sensasi bermain sebagai supir sebuah bus penumpang lintas kota yang cukup refreshing.
Kamu mungkin sudah familier dengan game simulasi berkendara bertemakan bus. Pasalnya, genre ini jug jadi genre pionir untuk game siulasi berkendara di Android. Namun, tentunya game bernama Bus Simulator City Ride ini punya kelebihan yang menjadikannya salah satu game simulasi mengemudi offline terbaik 2023. Kamu akan bertuga sebagai sebuah supir di sebuah perusahaan bis yang juga bisa kamu kustom. Gameplay-nya sederhana saja, kamu cukup antarkan penumpang dari satuhalte ke halte lain. Namun, game ini cukup detail dalam pemberian skornya. Misalnya, kamu bisa mendapatkan semakin banyak poin apabila kamu bisa memberikan kenyamanan dari cara mengemudi bis-mu. Detail sederhana inilah yang membuat game ini jadi djauh lebih realitis dari yang diduga.
Selain itu, game ini juga ditopang dengan kontrol yang sederhana, animasi yang cukup baik dan grafis yang cukup tajam. Overall, game ini juga berhasil menjadi sebuah game mengemudi yang kompleks dan seru untuk dimainkna.
Mode: Offline
Genre: Premium, Simulation
Size: 352MB
Download Bus Simulator City Ride
2. Farming Simulator 23 Mobile
Kegiatan bertani adalah suatu kegiatan paling kompleks yang bisa kamu lakukan sebagai manusia. Banyak hal yang perlu kamu lakukan dan awasi agar panen yang kamu impikan bisa terwujud. Kegiatan ini juga sangat seru jika dijadikan sebuah tema untuk video game. Dan Farming Simulator 3 mampu memberikan keseruan tersebut lewat Android-mu.
Salah satu game simulasi mengemudi offline terbaik 2023 ini juga memberikan banyak sekali fitur yang bisa kamu coba. Mulai dari jenis kendaraan tani yang beragam fungsi, hingga beragam kegiatan tani yang bisa kamu lakukan di game ini. Game ini juga mampu menghadirkan banyak proses tani yang dibuat cukup realistis. Kmau tiadak hanya akan membajak lahan atau mengambil panen, game ini juga memungkinkan kamu untuk menyetok hasil panen milikmu atau mengirimkannya untuk dijual.
Sebagai sebuah game simulasi mengemudi, game ini berhasil menawarkan pengalaman yang lebih dari sekedar berkendara. Kompleks-nya game ini juga menjadikan game ini menjadi sangat kaya akn fitur dan gameplay yang tidak monoton.
Mode: Offline
Genre: Premium, Simulation
Size: 960MB
Download Farming Simulator 23 Mobile
1. Truckers of Europe 3
Game yang satu ini bisa dibilang menjadi patokan game simulasi mengemudi offline terbaik di tahun 2023 ini. Dengan komplektisitas dan grafis luar biasa yang hadir di game ini, menjadikan Truckers of Europe 3 sebagai game yang paling lengkap dari berbagai aspek.
Ada banyak poin plus dari game ini yang menjadikannya game paling kompleks dan tidak main-main. Sebagai seorang supir ekspedisi, tugasmu adalah mengantar banyak angkutan dari satu kota ke kota yang lain. Uniknya, tipe angkutan di game ini juga cukup beragam dan punya kelebihannya masing-masing. Selain itu, tingkat realistis di game ini juga cukup sempurna. Kamu akan disuguhkan dengan pemandangan luar yang realistis, AI mobil NPC yang masuk akal dan mini detail yang menjadikan game ini jadi lebih hidup. Kontrol di game ini juga cukup kompleks, dimana kamu bisa menggunakan banyak tombol yang penting gak penting.
Sebagai sebuah game simulasi mengemudi, kamu dipastikan akan mendapatkan pengalaman luar biasa dari game ini. Tidak hanya dari gameplay kualitas visual game ini juga jadi yang terbaik di kelasnya dan cocok kamu mainkan untuk bersantai.
Mode: Offline
Genre: Simulation
Size: 187MB
Kesimpulan
Dan itulah beberapa rekomendasi game simulasi mengemudi yang bisa kamu mainkan dalam list “10 Game Simulasi Mengemudi Offline 2023 Android Terbaik”. Dengan gameplay yang memungkinkan kamu untuk menjelajah banyak tempat dengan beragam jenis kendaraan, tentunya game-game diatas bisa dijadikan sebagai alternatif untuk hiburan yang memuaskan.
Agar lebih jelas, tonton juga versi video berikut ini.