Game Android Arcade adalah tipe permainan yang tidak terlalu berfokus pada cerita, dan biasanya ditujukan untuk memberikan kesengan bagi para pemain dalam mengisi waktu luang. Game bertipe arcade pun biasanya memiliki gameplay yang simple.
Selain menyelesaikan berbagai level, arcade juga bisa dijumpai dalam game dimana tugas utamanya adalah meraih skor tertinggi. Berikut 5 Game Android Offline Arcade Terbaik 2019 dengan gameplay yang sangat adiktif!
1. Block Tank Wars 2

Pertempuran tank adalah salah satu tipe permainan yang cukup banyak dijumpai di play store. Tidak selalu menyuguhkan sajian yang realistis, kalian pun bisa bermain dalam game bertema tank dengan nuansa colorful dan gameplay yang casual. Block Tank Wars 2 adalah salah satu yang bisa mewujudkan hal tersebut.
Dalam game ini, kalian akan bermain di dalam sebuah arena dalam puluhan level yang tersedia. Misi kalian dalam Block Tank Wars 2 ini adalah untuk menghancurkan setiap tank yang ada. Tidak hanya sesimple itu, game ini memiliki fitur yang menarik. Tidak hanya upgrade yang bisa dilakukan ke tank kalian, namun skill pun juga bisa kalian gunakan. Selain itu, musuh-musuh dalam game ini pun juga bervariasi.
Download Block Tank Wars 2 di Play Store
2. Mr. Bow
Menjadi ahli panah dan menghancurkan seluruh pemanah musuh, itulah yang menggambarkan game berjudul Mr. Bow. Meskipun memiliki gameplay dan graphic yang terkesan sederhana, namun sajian tersebut sudah cukup membuat pemain ketagihan untuk terus memainkan game ini.
Banyaknya level dan sensasi saat melakukan headshot menjadi salah satu hal yang membuat game ini tidak cepat membosankan. Selain itu, banyaknya musuh berbeda dan juga senjata yang bisa dipilih mampu menambah keseruan dalam permainan.
Download Mr. Bow di Play Store
3. Does Not Commute
Menggabungkan elemen arcade dengan racing, Does not Commute menghadirkan sebuah gameplay yang cukup menarik. Gameplay dari game ini sendiri, mengharuskan kalian untuk mencapai tempat tujuan dengan menggunakan sebuah kendaraan dalam waktu yang sudah ditentukan.
Namun di sepanjang permainan, akan ada mobil-mobil lain yang juga ikut melintas. Jika mobil yang dikemudikan pemain mengalami tabrakan, maka mobil akan rusak dan menyebabkan mobil melaju dengan lambat. Yang menjadi salah satu kelebihan dari game ini adalah sudah memiliki sajian graphic yang baik dengan berbagai efek, seperti contohnya efek hujan.
Dengan gameplay yang seru dan juga penyajian yang baik, serta lokasi berbeda dalam permainan, game ini menjadi game offline yang menarik untuk dicoba.
Download Does Not Commute di Play Store
4. Blown Away: First Try
Ketika kebanyakan game platformer memiliki gameplay dimana pemain akan mengendalikan karakter dengan bergerak ke kanan dan kekiri, Blown Away justru memiliki gameplay yang cukup berbeda.
Mengusung gameplay yang cukup unik dan berbeda dari kebanyakan game platformer lainnya, pergerakan pemain dalam game ini dilakukan dengan cara mentap layar handphone. Karakter utama akan terus berjalan dan tugas pemain adalah untuk berpindah ke tempat yang tepat.
Namun yang membuat gameplay game ini menjadi menantang adalah pemain tidak bisa terus berpindah. Ada energi yang harus terkumpul saat akan berpindah tempat.
Download Blown Away: First Try di Play Store
5. Payback 2
Seri ke dua dari game payback ini mengusung konsep permainan yang cukup mirip dengan game GTA, namun dipadukan dengan gameplay bertipe arcade. Karena bertipe arcade, game ini memiliki mode permainan yang bervariasi, mulai dari campaign, story, hingga berbagai mode permainan lainnya.
Kalian pun juga bisa bermain dalam custom games yang memungkinkan kalian untuk mengkustomisasi sendiri gameplay yang diinginkan. Ada banyak mode yang bisa dipilih dalam custom games, seperti mode yang mengharuskan kalian membunuh musuh paling banyak, mode balapan, hingga mode pertarungan gang dan masih banyak lagi.
Meskipun sudah cukup lama dirilis, namun dengan seringnya update yang dilakukan dan banyaknya fitur menarik, serta penyajian yang bagus dapat membuat game ini tidak mudah ditinggalkan para pemainnya.
Download Payback 2 di Play Store
Itulah 5 Game Android Offline Arcade Terbaik versi Efek Revisi. Selamat mencoba!