Multiplayer Online Battle Arena atau yang biasa disingkat dengan moba merupakan salah satu tipe permainan game online yang sangat kompetitif untuk dimainkan. Meskipun pada dasarnya game MOBA adalah game online, namun ada juga beberapa game Moba offline Android dengan konsep mirip seperti MOBA online pada umumnya.
Tanpa berlama-lama lagi, berikut 6 Game MOBA Offline Android Terbaik versi Efek Revisi:
6. MOBA Mugen
Game pertama dalam list kali ini adalah sebuah game berjudul MOBA Mugen. Game ini mengambil konsep permainan MOBA 3 lawan 3 dengan gaya penyajian 2D. Di sini pemain harus menghancurkan base lawan dengan jalur lurus.
Untuk bermain, game ini menyediakan sejumlah karakter dari Mobile Legends. Selain memiliki penampilan yang cukup mirip, setiap karakternya juga memiliki serangan yang diadaptasi dari serangan setiap karakter dalam game tersebut.
Mode: Offline
Genre: Action
Size: 100MB
5. Dungeon Quest
Game selanjutnya ini bukan murni mengadaptasi konsep game MOBA yang biasa dijumpai, namun tetap menarik untuk dimainkan. Permainan di game ini dapat dilakukan dengan memainkan mode petualangan dan juga mode battle arena.
Nantinya pemain bisa memainkan seorang karakter. Di mana setiap karakternya juga dibekali dengan peran, skill, serta berbagai itemnya masing-masing. Selain memiliki gameplay yang menghibur, sajian grafis dari game ini juga mampu ditampilkan dengan cukup apik.
Mode: Offline
Genre: Action
Size: 50MB
4. Steam World
Mengadaptasi konsep permainan MOBA klasik, Steam World menjadi game MOBA offline yang sayang untuk dilewatkan. Game ini sebenarnya masih dalam tahap beta test, jadi menyediakan pertarungan offline dengan melawan bot.
Seperti kebanyakan game MOBA pada umumnya, di sini pemain akan melakukan pertarungan 5 lawan 5. Mekanisme pertarungannya pun juga sama. Yaitu pemain bisa memilih 3 jalur untuk menyerang base musuh.
Ada beberapa karakter yang saat ini bisa dimainkan oleh pemain. Selain itu, durasi permainan di game ini juga tergolong normal, yaitu berkisar dalam belasan menit.
Mode: Offline
Genre: Action
Size: 269MB
Baca juga:
- 10 Game Android Offline Ringan Terbaik 100MB Saja!
- 10 Game Santai Offline Terbaik untuk Ponsel Android
3. Flame x Blaze
Flame x Blaze adalah game MOBA yang dikembangkan oleh Square Enix. Karena merupakan besutan dari perusahaan game ternama, game ini juga memiliki kualitas yang sangat menarik. Terlebih, untuk ukuran game MOBA yang bisa dimainkan secara offline.
Pertarungan di game ini dilakukan antara 3 lawan 3 dengan konsep yang unik. Di mana di dalam game ini pemain dapat mengumpulkan setiap monster setelah berhasil mengalahkannya. Selanjutnya, monster tersebut dapat digunakan sebagai companion untuk bertahan maupun menyerang wilayah musuh.
Setelah mencapai waktu tertentu, masing-masing guardian dari setiap tim akan muncul. Dan untuk memenangkan permainan, pemain harus menghancurkan guardian musuh lebih dulu.
Selain memiliki konsep yang menarik, game ini juga menyediakan sejumlah karakter unik yang dapat digunakan untuk bertarung.
Mode: Offline
Genre: Action
Size: 247MB
2. Heroes Strike Offline
Heroes Strike Offline merupakan game MOBA offline dengan beragam mode permainan yang bisa dimainkan. Game ini menyediakan mode permainan 3 lawan 3, 4 lawan 4, hingga mode permainan battle royale.
Sebagai game bertema MOBA, game ini dibekali dengan sejumlah pilihan karakter yang unik. Di mana setiap karakter juga tentunya memiliki kelebihan dan kelemahannya masing-masing.
Durasi permainan yang ringkas pun tentu membuat game ini menjadi game yang bisa dimainkan saat sedang mengisi waktu santai yang singkat.
Mode: Offline
Genre: Action
Size: 101MB
1. Legendary Heroes
Game terakhir dalam list kali ini adalah salah satu game MOBA offline yang paling populer di Play Store. Hal tersebut tak lepas dari konsep permainan maupun keseruan yang ditawarkan oleh Legendary Heroes ini.
Yang menarik dari game ini adalah tersedianya sejumlah map dengan setting, lingkungan, serta tantangan yang bervariasi. Total, game ini menyediakan sekitar 40 map yang bisa dimainkan.
Sedangkan untuk mekanisme permainan, Legendary Heroes mengusung konsep game MOBA klasik. Di mana pemain diharuskan untuk mengalahkan base musuh untuk memenangkan pertarungan.
Mode: Offline
Genre: Action
Size: 98MB
Nah, itu tadi rekomendasi game MOBA offline Android terbaik 2021 yang bisa menjadi alternatif jika kalian ingin memainkan game MOBA, namun tidak memiliki akses internet. Meskipun tidak sekompetitif versi online, namun daftar game tersebut tetap menarik untuk dimainkan. Selamat mencoba!
Untuk lebih jelasnya, tonton juga 6 Game MOBA Offline Android Terbaik 2021 versi video berikut ini: