Setelah melakan beberapa tahap beta dan membuat gamers menunggu cukup lama, akhirnya Call of Duty: Mobile sudah rilis secara global, termasuk versi Garena untuk Indonesia, sejak Selasa, 1 Oktober 2019. Setelah rilis, tentu game besutan Activision dan Tencent Games ini akan menjadi penantang serius dari dominasi game battle royale lainnya seperti PUBG Mobile dan Free Fire.
Sebenarnya Garena sendiri sudah membuka tahap pre-registrasi untuk Call of Duty: Mobile sejak 24 Juli 2019 lalu. Nah sebelum kalian mulai bermain, pastikan sudah mengetahui fakta menarik dari Call of Duty: Mobile berikut ini.
Tersedia Untuk Android dan iOS

Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, versi Mobile dari Call of Duty rilis secara serentak tidak hanya versi Garena dan Activision, namun juga untuk perangkat Android dan iOS.
Call of Duty: Mobile sendiri dapat didownload secara gratis, namun tetap menyediakan berbagai item yang dapat dibelli di dalam permainan. Ukuran download sendiri termasuk cukup besar, yaitu lebih dari 1GB.
Spesifikasi Minimum Ponsel Untuk Bermain

Sebelum mulai mendownload dan bermain, ada baiknya kalian cek terlebih dulu spesifikasi minimum ponsel yang dapat digunakan untuk dapat bermain Call of Duty: Mobile dengan lancar. Hal tersebut tentu untuk mencegah pengunduhan yang sia-sia jika nantinya tidak dapat bermain, apalagi game ini memiliki ukuran download yang relatif cukup besar.
Untuk dapat bermain di perangkat Android, diperlukan setidaknya 2GB RAM dengan menggunakan sistem operasi 5.1 ke atas. Untuk kapasitas penyimpanan, pastikan ruang penyimpanan di ponsel kalian tersisa lebih dari 1,5GB. Sedangkan untuk processor, diperlukan minimal CPU octa core 2GHz agar dapat bermain dengan lancar tanpa lag sama sekali.
Jika kalian pengguna ponsel iOS, kalian dapat bermain Call of Duty: Mobile jika sudah menjalankan sistem operasi iOS 5.0 ke atas. Jadi untuk kalian yang masih menggunakan iPhone 5S, iPhone 6, iPhone 6 Plus, iPhone SE tentu masih bisa bermain.
Battle Royale Call of Duty: Mobile

Seperti kebanyakan game battle royale lain, mode permainan battle royale di game ini akan membawa pemain untuk bertarung dan bertahan menjadi yang terakhir dari total 100 pemain. Seluruh pemain akan diterjukan ke sebuah pulau terpencil dengan berbagai senjata dan equipment tersebar di berbagai bangunan dan sudut berbeda. Di mode battle royale ini, kalian bisa bermain secara solo, duo, hingga tim yang terdiri dari 4 orang.
Namun tentu ada berbagai perbedaan yang membuatnya tidak serta merta menjadi game plagiat. Sajian grafis futuristik dengan dilengkapi beberapa role berbeda saat bermain secara tim akan membuat permainan berjalan dengan lebih menarik. Setiap role tersebut memiliki ability yang berbeda satu sama lain.

Jika kalian memilih peran Medic, maka akan memiliki kemampuan untuk menyembuhkan anggota tim lainnya. Selain itu, kalian juga memiliki kemampuan menyembuhkan diri sendiri dengan lebih cepat. Jika memilih Mechanic, maka kalian akan ditemani dengan senjata yang keren seperti drone EMP.
Peran-peran lainnya yaitu Clown dan Scout. Clown memiliki kemampuan untuk membangkitkan zombie guna melindungi tim dari serangan musuh. Sedangkan Scout memiliki kemampuan untuk mencari tahu keberadaan musuh yang ada di sekitar dengan menggunakan Sensor Darts dan melacak jejak kaki.
Jika peran tersebut dimainkan secara tepat, bukan tidak mungkin tim kalian akan mampu memenangkan setiap pertandingan dengan sangat mudah. Di dalam permainan pun, kalian bisa melakukan switch tampilan agar bisa menyesuaikan dengan perspektif favorit kalian, entah itu dalam perspektif FPS maupun TPS.
Baca juga:
- 10 Game Online Terbaik Bertipe FPS di Android Yang Wajib Kalian Mainkan
- 7 Game Battle Royale Offline Terbaik Android 2019
Fitur dan Mode Permainan Lainnya

Tidak hanya mode battle royale saja yang menjadi fokus utama, nantinya kalian dapat bermain dalam berbagai mode permainan lain yang dihadirkan. Beberapa mode tersebut termasuk Frontline, Team Deathmatch, Domination, Gun Game, dan Search & Destroy.
Kalian juga dapat memilih beberapa map yang ikonik dari seri klasik Modern Warfare dan Black Ops. Beberapa map tersebut diantaranya yaitu Standoff, Nuketown, Hijacked, dan Killhouse, serta beberapa map lainnya.
Tidak lupa, hadir juga kaarkter-karakter dari franchise game Call of Duty lainnya seperti Alex Mason (Black Ops), David “Section” Mason (Black Ops II), Thomas A. Merric (Ghosts), Simon “Ghost” Riley (Modern Warfare 2), John “Soap” MacTavish (Modern Warfare) dan John Price (Modern Warfare).