Game Android santai offline biasanya memiliki sajian yang kasual lebih menarik untuk dimainkan saat sedang bersantai. Game dengan tema yang lebih santai juga memiliki elemen yang tidak begitu kompleks.
Sajian grafisnya pun biasanya dikemas dengan lebih colorful. Namun seiring dengan perkembangannya, game santai pun kini sudah jauh lebih variatif, serta didukung dengan gameplay yang dapat menjadi sangat menghibur. Langsung saja, berikut 10 Game Android Santai Offline Terbaik 2021 versi Efek Revisi!
10. Swipe Fight!
Game pertama dalam list kali ini adalah sebuah game fighting dengan sistem permainan yang lebih santai. Sesuai dengan judulnya, game ini berfokus pada mekanisme permainan dengan kontrol swipe.
Hal tersebut diperlukan untuk melakukan serangan maupun menghindari serangan dari musuh. Pertandingan sendiri akan dilakukan secara 1 lawan 1. Nantinya, pemain diharuskan untuk membuat bar health lawan mencapai 0.
Meskipun gameplay fightingnya terbilang lebih simple, namun game ini tetap menghibur untuk dimainkan. Terlebih lagi, ada sejumlah musuh dan tempat berbeda yang akan pemain temui.
Mode: Offline
Genre: Casual, Racing
Size: 72MB
9. Stunt Car Extreme
Game berikutnya adalah sebuah game yang mengusung tema permainan stunt racing. Permainan di game ini bisa dilakukan dengan menyelesaikan puluhan level yang disediakan di dalam permainan.
Tugas pemain sendiri adalah untuk mencapai garis akhir dengan melewati sejumlah rintangan yang dihadirkan. Rintangan tersebut juga menuntut kemampuan pemain untuk menyeimbangkan mobil pada saat melaju.
Seiring dengan progress, pemain bisa membuka berbagai mobil baru. Di mana setiap mobilnya juga dibekali dengan karakteristiknya masing-masing. Selain memiliki gameplay yang menghibur, sajian grafis dari game ini juga mampu ditampilkan dengan apik.
Mode: Offline
Genre: Casual, Racing
Size: 73MB
8. Angry Birds Journey
Sebagai game dengan tema kasual, Angry Birds menjadi salah satu game yang paling populer hingga saat ini. Hingga saat ini, Angry Birds sudah menghadirkan sejumlah seri berbeda di berbagai platform.
Nah, seri bertajuk Journey ini juga menjadi seri yang menarik untuk dimainkan. Mengangkat tema permainan klasiknya, seri ini juga memiliki mekanisme permainan yang tidak berbeda jauh dari beberapa seri lainnya.
Di mana di sini pemain memiliki tugas untuk menghancurkan menara yang ada pada setiap level. Untuk itu, ada berbagai burung yang bisa digunakan. Setiap amunisi burung di game ini juga memiliki kelebihan yang harus disesuaikan dengan teka-teki.
Mode: Offline
Genre: Casual, Puzzle
Size: 89MB
7. Hot Slide
Game berikutnya ini adalah game yang akan cocok jika kalian sedang mencari game balapan untuk bersantai. Pasalnya, Hot Slide memiliki sistem kontrol yang terbilang sangat simple. Di mana pemain dapat mengendalikan mobil hanya dengan satu jari saja.
Gameplay yang simple tersebut tentunya dipadukan dengan sajian grafis yang bagus, variasi yang cukup banyak, serta aksi balapan yang bisa dikatakan cukup menghibur. Sehingga membuat game ini menjadi game racing santai yang layak untuk dicoba.
Balapan di game ini dilakukan dengan bersaing menjadi yang paling cepat dalam sejumlah trak. Game ini menyediakan beberapa lingkungan trak yang bervariasi. Selain trak, pemain juga bisa membuka berbagai mobil baru.
Mode: Offline
Genre: Casual, Racing
Size: 97MB
6. StuntMan
Menampilkan berbagai aksi kompleks ke dalam suatu permainan yang simple, StuntMan menjadi game santai yang dapat menjadi sangat adiktif untuk dimainkan. Game ini sendiri akan menampilkan berbagai aksi parkour dengan melewati sejumlah rintangan.
Rintangan tersebut dihadirkan ke dalam berbagai level yang bisa diselesaikan. Yang menarik dari game ini adalah gameplay, serta berbagai lokasinya dihadirkan dengan sangat variatif. Hal tersebut tentu membuat game ini menjadi tidak cepat membosankan.
Sedangkan untuk mekanisme kontrol, di sini pemain diharuskan untuk melakukan tap pada saat momen yang tepat. Nantinya ada berbagai aksi yang disajikan. Seperti berlari, melompat dari ketinggian, mengendarai kendaraan, dan masih banyak lagi.
Mode: Offline
Genre: Casual, Action
Size: 82MB
Baca juga:
- 10 Game Offline Battle Royale Android Terbaik untuk Dimainkan!
- 10 Game Android RPG Offline Terbaik di Tahun 2021
5. Stealth Master
Jika biasanya game bertema ninja dipadukan dengan aksi yang terkesan serius, maka sangat berbeda dengan game yang satu ini. Stealth Master merupakan game bertema ninja yang dipadukan dengan sajian game yang lebih santai.
Permainan di game ini akan dilakukan dengan mekanisme kontrol yang sangat mudah. Pemain hanya perlu mengarahkan karakter ke tempat yang ingin dituju. Nantinya permainan akan dihadirkan dalam berbagai level.
Untuk menyelesaikan suatu level, pemain diharuskan untuk mencapai titik yang sudah ditentukan. Nantinya, pemain bisa bertarung secara sembunyi-sembunyi untuk mengurangi resiko kematian. Seiring dengan progress, level di game ini akan semakin sulit dan kompleks.
Mode: Offline
Genre: Casual, Racing
Size: 88MB
4. I, The One
Satu lagi game fighting lainnya dengan konsep permainan santai yang menarik untuk dimainkan. Namun bedanya, di sini pemain bisa memainkan beberapa mode permainan berbeda. Seperti mode 1 vs 1, mode tim, dan lain sebagainya.
Tugas pemain sendiri adalah untuk mengalahkan setiap musuh dan bertahan menjadi yang terakhir. Untuk itu, pemain perlu melemparkan musuh keluar dari arena. Di dalam pertarungan, pemain juga bisa meningkatkan level dari karakter.
Semakin tinggi level karakter, maka serangan yang akan diberikan pun menjadi jauh lebih kuat. Selain itu, fighting movement-nya pun juga akan ikut berubah. Pertarungan di game ini akan dilakukan dalam berbagai arena dengan design yang unik.
Mode: Offline
Genre: Casual, Action
Size: 39MB
3. HellCopter
Game selanjutnya adalah game bertema shooting dengan konsep permainan yang lebih simple. Pasalnya, di sini pemain bisa melakukan tembakkan hanya dengan melakukan tap pada bagian tubuh dari musuh.
Di sini pemain akan memainkan seorang karakter penembak jitu. Tugas dari pemain sendiri adalah untuk mengalahkan setiap musuh yang ada dalam suatu gedung. Sesuai dengan judulnya, pertarungan tersebut akan dilakukan dengan menaiki sebuah helikopter.
Ada juga berbagai objek peledak yang bisa ditembak untuk memudahkan dalam menghabisi setiap musuhnya. Seiring dengan progress, pemain juga bisa membeli senjata baru yang jauh lebih kuat.
Mode: Offline
Genre: Casual, Arcade
Size: 88MB
2. Evo Pop
Kalau kalian mencari game santai dengan gameplay yang sangat menarik, maka Evo Pop mungkin akan menjadi salah satu game yang kalian sukai. Pasalnya, game ini tidak hanya menyuguhkan gameplay yang unik. Namun juga memiliki gameplay yang adiktif.
Permainan di game ini akan dilakukan dengan memainkan karakter berwarna-warni yang bernama Evo. Karakter tersebut hidup dalam koloni, serta dapat berkembang biak dengan sangat cepat. Selain itu, setiap karakternya juga dibekali dengan kemampuan yang unik.
Di mana kemampuan dari karakter bisa digunakan untuk mengalahkan musuh. Untuk memenangkan permainan, bisa dengan membuat karakter Evo menjadi lebih besar. Ataupun juga bisa dengan mengumpulkan karakter Evo dalam jumlah yang sudah ditentukan.
Mode: Offline
Genre: Casual, Strategy
Size: 69MB
1. Crash Bandicoot: On the Run!
Membahas game santai untuk dimainkan di tahun ini, Crash Bandicoot bertajuk On the Run ini tentu menjadi game yang sayang untuk dilewatkan. Pasalnya game ini memang memiliki gameplay yang menghibur.
Meskipun game ini bisa dimainkan secara offline, namun keseluruhan fitur dari game ini baru bisa terbuka jika dimainkan dengan online. Namun hal tersebut akan cukup terbayarkan dengan permainan yang ditawarkan.
Game ini bisa dibilang sebagai game yang akan memberikan nostalgia kepada para pemain Crash Bandicoot versi konsol. Hal tersebut karena game ini memiliki sistem gameplay yang cukup mirip dengan versi klasik.
Di mana pemain harus mencapai titik akhir dengan melewati sejumlah tantangan, serta musuh yang harus dikalahkan. Namun tentu, game ini juga membawa berbagai elemen baru dengan lebih modern.
Mode: Offline
Genre: Casual, Action
Size: 820MB
Download Crash Bandicoot On the Run!
Itu tadi rekomendasi 10 Game Android Santai Offline Terbaik 2021 yang akan sangat seru untuk dimainkan saat sedang mengisi waktu santai. Meskipun konsep permainan maupun sajian grafisnya terkesan simple, namun gameplaynya tetap sangat menghibur.
Untuk lebih jelasnya, tonton juga 10 Game Android Santai Offline Terbaik 2021 versi video berikut ini: