Meskipun LEGO adalah tema permainan yang sangat bersahabat dengan anak-anak, namun tetap saja LEGO selalu punya daya tarik yang sulit untuk diabaikan. Perpaduan dari LEGO dan juga film-film terkenal pun seolah mampu menjadikan LEGO sebagai sebuah game yang tidak hanya menarik dari sisi konsep, namun terkadang memiliki cerita dan karakter-karakter yang kuat.
Nah dalam artikel kali ini, kami akan merekomendasikan 5 Game Android Offline LEGO Terbaik 2020berikut yang sangat menarik hingga tahun 2020 ini!
5. LEGO Jurassic World
Jurassic Park adalah salah satu film bertema dinosaurus yang cukup sukses dan telah menghadirkan beberapa seri. Nah selain di film, kalian pun juga bisa memainkan adaptasinya dalam berbagai judul game, termasuk LEGO Jurassic World ini.
Design dari Jurassic Park dengan gaya LEGO mampu ditampilkan dengan sangat baik dalam game ini, sehingga mampu menghadirkan suasana yang sangat menarik. Dalam game ini, kalian akan melakukan petualangan di dalam berbagai Level yang dipenuhi dengan puzzle dan teka-teki yang tersembunyi.
Selain memiliki gameplay khas LEGO dengan penyajian yang sangat menarik, kalian pun juga akan disuguhkan kehadiran karakter-karakter dari Jurassic Park dan juga berbagai dinosaurus di dalam permainan.
Download LEGO Jurassic World di Play Store
Butuh lebih banyak rekomendasi game offline? Rekomendasi Game berikut pasti akan kalian sukai:
Game Offline Terbaik 2020 (Top 20) yang Wajib Dimainkan
4. The LEGO Batman Movie Game
The LEGO Batman Movie Game adalah salah satu game LEGO yang menghadirkan Batman sebagai karakter utama yang akan menemani kalian di dalam permainan. Dalam game ini, kalian akan bermain dengan menggunakan berbagai karakter batman yang bisa kalian unlock.
Mengusung gameplay bergaya endles runner, kalian pun diharuskan untuk membawa karakter yang kalian mainkan melewati berbagai rintangan yang ada di sepanjang permainan. Tidak hanya rintangan, namun ada berbagai boss yang bisa dikalahkan.
Download The LEGO Batman Movie Game di Play Store
3. LEGO Marvel Super Heroes

Apakah kalian penggemar film-film Marvel dan juga suka dengan game LEGO? Nah jika kalian merupakan penggemar keduanya, maka kalian bisa memainkan game LEGO Marvel Super Heroes ini.
Design video game action adventure bergaya LEGO yang dipadukan dengan karakter dan juga jalan cerita yang melibatkan para tokoh superhero dari dunia Marvel, tentu akan menghasilkan sebuah game yang menarik.
Kalian akan bertarung melawan para penjahat dengan menggunakan hingga 91 karakter yang bisa dimainkan, seperti Iron Man, Spider-Man, Captain America, Wolverine, hingga karakter-karakter lainnya yang bisa kalian unlock seiring dengan progress kalian di dalam game.
Download LEGO Marvel Super Heroes di Play Store
Kalau kalian suka game Superhero, berikut rekomendasi yang sangat menarik:
10 Game Superhero Terbaik Untuk Android 2020
2. LEGO NEXO KNIGHTS: MERLOK 2.0
LEGO NEXO KNIGHTS adalah sebuah game yang akan membawa pemain untuk memainkan karakter NEXO Knights dari Knighton. Mengisahkan tentang Monstrox yang jahat dan juga stone army yang sedang menyerang Knighton dalam rangka mencari kekuatan terlarang yang akan membangkitkan kekuatan kegelapan yang luar biasa, kalian pun memiliki tugas untuk mencegah rencana jahat tersebut.
Untuk itu, kalian akan memainkan beberapa karakter berbeda yang masing-masingnya memiliki kemampuan yang saling berbeda. Pemilihan karakter yang tepat dengan strategi pemain juga akan mempermudah pemain dalam mengalahkan gerombolan musuh ataupun boss yang kuat.
Selain memiliki kontrol permainan yang cukup simple dan mudah dipahami, game ini pun menyediakan fitur yang memungkinkan pemain untuk mengupgrade karakter yang digunakan agar semakin kuat dan membuat permainan berjalan dengan lebih menarik.
Download LEGO NEXO KNIGHTS: MERLOK 2.0 di Play Store
1. LEGO Star Wars: TFA
Sesuai dengan judulnya, LEGO Star Wars Merupakan game bertema LEGO yang diadaptasi langsung dari film Star Wars. Karena merupakan adaptasi, cerita yang diangkat pun mengacu kepada film Star Wars.
Mengusung tipe permainan action adventure, kalian disini ditugaskan untuk bertarung melawan para musuh dengan menggunakan karakter-karakter iconic yang bisa kalian jumpai di filmnya.
Secara keseluruhan, LEGO Star Wars menyajikan pengalaman bermain yang cukup menyenangkan dan tetap mempertahankan penyajian khas LEGO yang tentunya sangat layak untuk dimainkan jika kalian adalah penggemar game LEGO ataupun penggemar Star Wars.
Download LEGO Star Wars: TFA di Play Store
Itulah 5 Game Android Offline LEGO Terbaik 2020yang sangat recommended untuk dimainkan. Manakah yang menjadi pilihan kalian?