Game offline terbaik Januari 2021 ini akan menemani hari-hari kalian di awal tahun 2021. Bagaimana tidak, game-game baru memang selalu dirilis di setiap bulannya. Nah, seperti biasa, rangkuman kali ini dirangkum dari berbagai tipe permainan berbeda.
Langsung saja, berikut daftar 10 Game Offline Terbaik Januari 2021 Android yang bisa kamu mainkan di awal tahun ini dengan menggunakan ponsel Android. Let’s check this out!
10. Scrapyard Tycoon
Scrapyard Tycoon adalah sebuah game simulasi dimana kalian akan menjadi pengelola dari tempat barang-barang bekas. Nantinya, kalian akan mengelola berbagai mesin berbeda untuk mendapatkan uang dan keuntungan sebanyak mungkin.
Untuk itu, kalian bisa menghancurkan mobil ataupun melakukan daur ulang pada mobil bekas. Ada berbagai stasiun kerja berbeda yang nanti bisa kalian kelola dalam permainan, mulai dari bagian roda mobil, bagian body, bagian interior, hingga bagian mekanik.
Secara konsep, game ini menghadirkan game simulasi bisnis yang cukup unik. Selain itu, kontrol sederhana yang diusung oleh game ini membuatnya cocok untuk dimainkan saat kalian sedang bersantai.
Mode: Offline
Genre: Simulation
Size: 72MB
9. The First Tree
Selanjutnya adalah game explorasi dengan sudut pandang orang ketiga berjudul The First Tree. Game ini berpusat pada dua cerita paralel. Cerita pertama yaitu seekor rubah yang mencoba menemukan keluarganya yang hilang.
Dalam waktu bersamaan, kalian juga akan disajikan dengan narasi cerita dari seorang anak yang berhubungan kembali dengan ayahnya yang terasing di Alaska. Kisah tersebut akan kalian ungkap selama dalam permainan.
Untuk itu, kalian akan mengendalikan sang rubah dengan menjelajahi sejumlah wilayah. Nantinya, kalian juga harus menemukan berbagai artefak untuk melanjutkan jalan cerita.
Sajian cerita di game ini juga dikemas dengan elemen teka-teki yang ringan, platformer, serta tanpa adanya musuh sama sekali. Jadi berfokus pada cerita dan eksplorasi.
Mode: Offline
Genre: Adventure, Rp 70.000
Size: 469MB
8. MMC Racing
Sesuai dengan judulnya, MMC Racing adalah sebuah game yang berfokus pada aksi balapan. Di dalam game ini, kalian akan bermain dengan mengendarai berbagai mobil klasik asal Amerika dan Australia dari akhir tahun 60-an hingga tahun 90-an.
Balapan sendiri akan dilakukan melawan sejumlah karakter AI. Untuk lintasan balapan, game ini menyediakan sejumlah map berbeda yang nantinya bisa kalian unlock. Semakin lama, game ini pun akan menghadirkan balapan yang semakin menantang.
Meskipun terlihat sangat potensial, namun sayangnya game ini masih memiliki kekurangan. Sebagai game balapan, game ini memiliki physics mobil yang terasa sulit untuk dikendalikan. Selain itu, sajian grafisnya akan terasa berat meskipun masih belum terlalu detail.
Mode: Offline
Genre: Racing
Size: 177MB
7. Magica.io
Kalau kalian sedang mencari rekomendasi game battle royale yang bisa dimainkan secara offline, Magica.io mungkin dapat menjadi salah satu game yang menarik untuk dimainkan. Pasalnya, pertarungan di game ini akan membawa kalian untuk menggunakan berbagai kekuatan berbeda.
Kekuatan tersebut bisa dikombinasikan dari beberapa elemen berbeda, seperti api, air, dan bumi. Sejumlah kekuatan baru akan kalian dapatkan setelah karakter mencapai level baru. Total, ada lebih dari 20 kekuatan yang bisa di-unlock.
Permainan sendiri akan dilakukan dengan cukup ringkas, yaitu hanya berkisar hitungan menit saja. Selain kekuatan, game ini juga menyediakan sejumlah hero maupun jenis senjata berbeda yang bisa kalian gunakan.
Selain itu, game ini pun turut menyertakan sejumlah map dan juga mode permainan berbeda untuk membuatnya tidak cepat membosankan.
Mode: Offline
Genre: Action
Size: 60MB
6. The Bonfire 2
Setelah sukses dengan seri pertama, The Bonfire juga kini hadir dengan seri ke-2 atau seri penerus. Sebagai seri terbaru, game ini memiliki konsep permainan yang cukup mirip dengan seri pertamanya.
Dalam game ini, kalian diharuskan untuk bertahan hidup selama mungkin. Nantinya, kalian bisa mengumpulkan sumber daya, membuat berbagai bangunan, hingga mengembangkan populasi agar menjadi semakin besar.
Tidak sesimple itu, kalian juga harus melawan serangan hewan buas yang menyerang pada malam hari. Meskipun secara konsep terbilang cukup mirip, namun game ini hadir dengan sajian grafis yang sangat berbeda. Di seri kali ini, kalian akan dimanjakan dengan grafis 3D yang sangat memikat.
Dengan konsep permainan yang sudah menarik, ditambah sajian grafis yang sudah lebih bagus dari seri pertama, tentu seri ke-2 dari The Bonfire ini menjadi game yang sayang jika dilewatkan.
Mode: Offline
Genre: Strategy
Size: 116MB
Baca juga:
- 10 Upcoming Game Android Ultra Graphic Paling Ditunggu 2021
- 10 Game Bertema Pixel Graphic Terbaik untuk Android
5. Soccer Super Star
Sebagai salah satu olahraga dengan basis penggemar yang sangat banyak, sepak bola tentu menjadi tema permainan yang sangat menarik. Nah, salah satu game sepak bola yang bisa dimainkan di tahun ini adalah game berjudul Soccer Super Star.
Secara konsep, game ini mungkin tidak menghadirkan gameplay yang baru. Namun meskipun begitu, gameplay yang ditawarkannya tetap sangat menarik untuk dimainkan. Permainan sendiri mengusung tipe permainan arcade dengan mekanisme kontrol yang simple.
Pasalnya, kalian hanya tinggal mengarahkan bola yang ingin dituju dengan cara menggambar garis pada layar. Nantinya, game ini menyediakan banyak scene sepakbola yang akan semakin menantang seiring dengan progress yang sudah kalian lakukan.
Mode: Offline
Genre: Sports
Size: 96MB
4. METEL HORROR ESCAPE
Mengkombinasikan elemen horror dengan mekanisme permainan melarikan diri, METEL HORROR ESCAPE cukup berhasil menghadirkan permainan yang cukup menghibur sekaligus menantang. Dalam game ini, kalian memiliki tugas untuk kabur dari seorang maniac.
Permainan akan dimulai dari karakter kalian yang terkunci dalam sebuah ruangan. Nantinya, kalian dituntut untuk menyelesaikan sejumlah teka-teki dalam mencari jalan keluar. Namun kalian pun juga harus memastikan tidak membuat curiga sang maniac.
Pasalnya, kalian akan kalah jika sampai sang maniac berhasil menyadari usaha kalian untuk melarikan diri. Menariknya, game ini juga menyediakan beberapa karakter berbeda. Masing-masing karakternya juga memiliki kisah yang unik.
Nah, kalau kalian suka dengan game melarikan diri, terutama dengan elemen puzzle, maka game ini akan menjadi game yang cocok untuk kalian.
Mode: Offline
Genre: Arcade
Size: 106MB
3. Truberbrook
Truberbrook adalah sebuah game petualangan yang dikemas dengan elemen misteri dan sci-fi. Di game ini, kalian akan dibawa ke dalam liburan yang penuh petualangan ke alam semesta paralel pada tahun 1960an.
Kisah tersebut akan kalian lakukan dengan memainkan seorang ilmuwan muda asal Amerika. Ilmuwan tersebut berakhir pada sebuah desa terpencil di pedesaan Jerman. Secara gameplay, game ini memiliki mekanisme permainan yang simple.
Kalian bisa bergerak dengan sistem point and click. Nantinya, kalian harus berinteraksi dengan sejumlah objek untuk menyelesaikan berbagai teka-teki. Total, game ini menyediakan hingga 10 jam waktu bermain.
Dengan sajian grafis yang ciamik dan didukung dengan cerita yang baik, tentunya dapat membuat pemain lebih betah saat bermain.
Mode: Offline
Genre: Adventure, Rp 87.000
Size: 760MB
2. Evo Pop
Hadir dengan kesan permainan yang fun dan didukung grafis colorful, Evo Pop berhasil menyuguhkan gameplay yang unik. Bagaimana tidak, game ini akan membawa kalian untuk mengendalikan karakter yang bernama Evo.
Karakter tersebut merupakan makhluk berwarna-warni yang hidup dalam koloni dan dapat berkembang biak dengan sangat cepat. Permainan sendiri akan dilakukan dengan menghadapi beberapa musuh.
Uniknya, setiap karakternya juga memiliki karakteristik dan kemampuan yang bervariasi. Dengan begitu, strategi kalian tentu akan sangat diperlukan. Permainan dapat dimenangkan dengan cara mengalahkan karakter Evo musuh. Caranya, yaitu dengan membuat karakter Evo kalian lebih besar.
Selain itu, kalian juga bisa memenangkan permainan jika total karakternya sudah mencapai jumlah tertentu. Meskipun terkesan simple, namun game ini dapat sangat menghibur.
Mode: Offline
Genre: Strategy
Size: 65MB
1. FAR: Lone Sails
Kalau kalian pernah memainkan game Limbo maupun Inside, maka nuansa dari game yang satu ini mungkin akan kalian sukai. FAR: Lone Sails hadir dengan nuansa grafis yang didominasi dengan warna monokrom.
Selain itu, cerita di game ini dihadirkan dengan tanpa kata-kata. Kisah dari game ini sendiri berlatar pada dunia pasca kiamat. Sebagai pemain, kalian memiliki tugas untuk membawa sang karakter utama mengendarai sebuah kapal.
Kapal tersebut akan dibawa untuk melewati berbagai wilayah berbeda. Nantinya, kalian juga akan dihadapkan dengan sejumlah rintangan dan teka-teki yang ringan.
Di sepanjang perjalanan, kalian akan disuguhkan dengan sistem upgrade kapal yang unik. Selain itu, sajian pemandangan yang menggambarkan kehancuran peradaban manusia juga akan kalian temui.
Mode: Offline
Genre: Simulation, Rp 86.000
Size: 443MB
Nah, itulah daftar 10 Game Offline Terbaik Januari 2021 Android yang bisa kamu mainkan di bulan awal pada tahun 2021 ini. Meskipun merupakan game offline, namun daftar game di atas tetap tidak kalah seru dari game online, bukan?
Tonton juga 10 Game Offline Terbaik Januari 2021 Android versi video berikut ini: