Sepak bola adalah salah satu cabang olahraga yang paling populer di dunia. Olahraga yang satu ini tidak hanya populer dalam dunia nyata, namun juga punya penggemar yang sangat banyak di industri game. Setiap tahun selalu saja ada game baru maupun update yang dilakukan pada game sepak bola. Dan dalam list kali ini, kami sudah merangkum 10 Game Android Sepak Bola Offline 2025 Terbaik yang layak untuk dimainkan berikut ini!
10. XP Soccer
Rekomendasi game Android offline sepak bola terbaik 2025 pertama dalam list kali ini kita mulai dari game XP Soccer. Permainan yang satu ini merupakan sebuah game sepak bola yang hadir dengan grafis bergaya pixel art.
Dengan desain tersebut, game ini seolah memberikan nuansa video game pada era konsol tahun 90-an. Meski terkesan sederhana, namun game ini sebenarnya punya gameplay yang lumayan menghibur.
Kalian nantinya bisa memainkan lebih dari 50 tim berbeda dalam format pertandingan penuh. Didukung dengan kontrol yang sangat simple, tentu membuat game ini menarik untuk dimainkan sambil bersantai.
Mode: Offline
Genre: Sports
Size: 38MB
9. KICK 25: Pro Football Manager
Dari game dengan grafis bergaya pixel, kali ini kita berpindah pada game berjudul KICK 25: Pro Football Manager. Berbeda dengan game sebelumnya, di game ini kalian berperan sebagai manajer suatu tim sepak bola.
Permainan yang satu ini bisa menjadi alternatif yang menarik bagi para penggemar game Football Manager series. Terlebih, game satu ini bisa dimainkan secara gratis dan juga tanpa menggunakan koneksi internet alias offline.
Layaknya game sejenis lain, kalian diharuskan untuk membangun sebuah tim sepak bola impian. Perekrutan pemain bisa disesuaikan dengan strategi yang kalian sukai. Tersedia ribuan pemain yang nantinya bisa kalian rekrut ke dalam tim.
Mode: Offline
Genre: Sports
Size: 496MB
Download KICK 25: Pro Football Manager
8. Football Mini Stars
Game Android sepak bola offline terbaik 2025 berikutnya yang kami bahas adalah Football Mini Stars. Permainan yang satu ini merupakan sebuah game sepak bola yang hadir dengan kesan kasual yang kuat.
Hal tersebut bisa terlihat mulai dari sajian grafis, desain karakter, serta mekanisme permainan yang dibuat dengan sederhana. Meskipun begitu, keseluruhan gameplay dari game ini terasa cukup menghibur.
Membawakan konsep gameplay sepakbola secara utuh, di game ini kalian harus memainkan sepak bola layaknya dalam dunia nyata. Nantinya kalian bisa bermain dalam turnamen yang berisikan hingga 32 negara berbeda.
Mode: Offline
Genre: Sports
Size: 88MB
7. Soccer Star Top Leagues 25
Soccer Star Top Leagues merupakan salah satu game sepak bola yang termasuk populer di Play Store. Pertama kali dirilis pada tahun 2017, hingga sekarang game ini sudah mendapatkan lebih dari 50 juta download.
Kepopuleran dari game ini tak lepas dari mekanisme gameplay dan mode offline yang dimilikinya. Di dalam permainan, kalian bisa memulai karir sebagai seorang pemain sepak bola profesional dari 0.
Untuk gameplay sendiri, di sini kalian diharuskan menggambar jalur dari arah bola yang ingin dituju. Dengan gameplay yang simple namun nagih, tidak heran jika banyak pemain yang suka dengan gameplay-nya.
Mode: Offline
Genre: Sports
Size: 107MB
Download Soccer Star Top Leagues 25
6. Mini Soccer Star
Tidak selalu harus disajikan dengan konsep yang realistis, game sepakbola juga bisa sangat menghibur saat dikemas dalam konsep kasual. Salah satu contohnya adalah sebuah game berjudul Mini Soccer Star.
Meski hadir dengan konsep casual, namun game ini tampil sangat baik di berbagai aspeknya. Mengusung tema grafis bergaya blocky, game ini berhasil menghadirkan animasi karakter yang terasa sangat halus.
Sedangkan untuk gameplay, game ini sebagian besar mengusung mekanisme swipe dan tap. Kalian nantinya bisa memainkan mode karir, menyelesaikan tantangan saat latihan, hingga bermain dalam mode Goalkeeper.
Mode: Offline
Genre: Sports
Size: 101MB
BACA JUGA:
5. Soccer Superstar
Game Android sepak bola offline terbaik 2025 berikutnya yang juga termasuk populer adalah Soccer Superstar. Permainan yang satu ini mengusung gameplay yang cukup banyak dijumpai pada game sepak bola populer di perangkat mobile.
Di dalam permainan, kalian harus menggambar jalur bola yang ingin kalian tuju. Nantinya jalur tersebut bisa dilakukan untuk mengoper bola, melakukan umpan terobosan, hingga melakukan tendangan ke arah gawang.
Sebagai game yang punya konsep mainstream, akurasi dan physics dari bolanya terasa realistis. Ditambah dengan hadirnya berbagai elemen unik, tidak heran jika game ini menjadi game yang sangat populer.
Mode: Offline
Genre: Sports
Size: 108MB
4. Football Cup 2025
Kembali lagi dengan konsep sepak bola secara utuh, kali ini kita berpindah pada game Football Cup 2025. Permainan yang satu ini merupakan sebuah game yang dirilis tahun 2018 lalu.
Namun, hingga sekarang Football Cup masih rutin melakukan update. Menjadi game sepak bola yang sudah didownload lebih dari 100 juta kali, game ini jelas menjadi pilihan yang menarik bagi pemain yang mencari game offline.
Sebagai game bertema sepak bola, physics dari game ini terasa cukup realistis mulai dari mengoper bola, melakukan umpan jauh, sliding tackle, tembakan ke gawang, dan lain sebagainya. Dengan ukurannya yang kecil, tentu tidak ada alasan untuk tidak mencoba game ini.
Mode: Offline
Genre: Sports
Size: 92MB
3. Score! Hero
Rekomendasi game Android sepak bola terbaik 2025 offline selanjutnya dalam list kali ini adalah Score! Hero. Seperti game sebelumnya, game ini menjadi sebuah game yang sudah didownload lebih dari 100 juta kali di Play Store.
Hal tersebut tergolong wajar, mengingat kualitas yang dimiliki oleh game ini termasuk sangat baik. Selain itu, game ini juga menjadi salah satu game pertama yang mempopulerkan gameplay penggambaran arah bola.
Nantinya kalian bisa memulai karir profesional yang diawali dari klub kecil, hingga menjadi bintang terkenal. Sebagai pelopor di gameplay-nya, berbagai aksi yang dilakukan di game ini terasa sangat presisi.
Mode: Offline
Genre: Sports
Size: 224MB
2. Football League 2025
Membahas game bertema sepakbola yang bisa dimainkan di perangkat mobile secara offline, Football League juga menjadi judul yang tidak bisa dilewatkan. Pasalnya, game ini rutin melakukan update pada setiap tahunnya.
Untuk gameplay sendiri, di sini kalian bisa memainkan game sepak bola layaknya dalam dunia nyata. Nantinya tersedia pilihan tim dan juga pemain yang sangat banyak. Total tersedia lebih dari 40 ribu pemain, 1000 club, hingga 150 negara.
Sedangkan untuk pertandingan, animasi dari pergerakan karakter maupun bola terasa sangat halus. Ditambah dengan AI musuh yang cukup pintar dan nuansa penonton, tentu menambah keseruan dari game satu ini.
Mode: Offline
Genre: Sports
Size: 130MB
1. Dream League Soccer 2025
Game Android offline sepak bola terbaik 2025 kali ini kita tutup dengan game Dream League Soccer 2025. Sebagai game sepak bola di perangkat mobile, game DLS bisa dibilang menjadi pesaing utama dari game sepakbola besutan EA dan Konami.
Serupa dengan pesaingnya, game ini juga selalu menghadirkan pembaruan pada musim terbaru. Pembaruan tersebut biasanya meliputi kualitas grafis, penyesuaian gameplay, hingga kehadiran berbagai pemain baru.
Sedangkan untuk gameplay, game ini memang layak menjadi salah satu yang terbaik berkat kualitas gameplay-nya yang terasa halus. Meski game ini tidak sepenuhnya offline, namun tetap sangat layak untuk dimainkan.
Mode: Offline/Online
Genre: Sports
Size: 706MB
Download Dream League Soccer 2025
Itu tadi rekomendasi game Android sepak bola offline terbaik 2025 yang sudah kami rangkum dalam list kali ini. Meski masih kalah dari serial game besutan EA dan Konami, namun sebagian dari game tersebut memiliki gameplay yang sangat menghibur.
Untuk lebih lengkapnya, kalian juga bisa menonton versi videonya berikut ini.