Simulasi adalah salah satu tema dalam dunia game yang punya banyak sub-genre. Sebut saja simulasi kehidupan, simulasi mengemudi, dan masih banyak jenis simulasi lainnya yang tidak kalah menarik. Nah, dari sekian banyak simulasi yang ada, dalam list kali ini kami akan merekomendasikan Game Android Simulasi Bisnis 2024 Terbaik yang menarik untuk dimainkan. Simulasi bisnis yang dihadirkan kali ini berasal dari berbagai tema bisnis berbeda. Langsung saja, berikut list-nya!
10. Idle Hotel Tycoon Empire
List game Android simulasi bisnis 2024 pertama dalam list kali ini kita awali dengan game berjudul Idle Hotel Tycoon Empire. Permainan yang satu ini akan membawa kalian untuk menjadi seorang pemilik Hotel.
Di dalam permainan, kalian bisa merubah Hotel sederhana yang disediakan di awal permainan menjadi sebuah hotel bintang 5 yang megah. Namun, proses tersebut tentu tidak mudah dan butuh waktu yang cukup lama.
Nantinya kalian harus melakukan pengelolaan yang baik dalam peningkatan berbagai fasilitas, pengaturan jumlah karyawan, dan lain sebagainya. Sebagai sebuah game, progres dari game ini terbilang cukup lambat.
Jadi kalian membutuhkan waktu yang lama untuk bisa merubah Hotel kalian menjadi sebuah Hotel dengan fasilitas yang sangat mewah.
Mode: Offline
Genre: Simulation, Casual
Size: 74MB
Download Idle Hotel Tycoon Empire
9. Electronic Store Simulator 3D
Peralatan elektronik adalah sebuah peralatan yang selalu dicari oleh banyak orang. Berbagai peralatan tersebut menjadi sangat dibutuhkan dalam dunia nyata. Oleh karenanya, bisnis alat elektronik banyak kita jumpai di berbagai lokasi.
Bisnis toko elektronik saat ini juga sedang cukup hype dalam dunia game bertema simulasi. Salah satunya adalah sebuah game berjudul Electronic Store Simulator 3D.
Seperti judulnya, di game ini kalian akan mengelola sebuah toko elektronik. Permainan sendiri dimulai dari pembukaan toko yang dimulai dari nol. Seiring dengan waktu, kalian juga bisa membeli berbagai peralatan elektronik baru untuk dijual kembali.
Secara konsep, game ini mungkin bukan game yang hadir dengan gameplay yang baru. Namun, variasi elektronik yang dihadirkannya membuat game ini tetap layak untuk dimainkan.
Mode: Offline
Genre: Simulation
Size: 108MB
Download Electronic Store Simulator 3D
8. Gaming Cafe Life
Jika game sebelumnya berapa fokus pada bisnis menjual alat-alat elektronik, maka game selanjutnya ini memiliki lini bisnis yang lebih spesifik lagi. Permainan yang satu ini mengharuskan kalian untuk menjadi seorang pemilik gaming Cafe.
Salah satu game Android simulasi bisnis terbaik 2024 ini punya gameplay yang lumayan seru. kalian bisa membuat penyewaan alat gaming yang cukup lengkap mulai dari menggunakan PC, console, VR, dan lainnya.
Karena dirilis oleh pengembang asal Indonesia, game ini punya lingkungan yang menggambarkan nuansa khas Indonesia. Kalian bisa menjumpai berbagai toko yang namanya diplesetkan dari toko terkenal dalam dunia nyata.
Sebagai sebuah game simulasi bisnis, game ini tentu saja menjadi sebuah game yang unik dan menarik untuk dicoba.
Mode: Offline
Genre: Simulation
Size: 128MB
7. Idle Coffee Shop Tycoon
Bisnis kedai kopi adalah salah satu bisnis yang sempat digandrungi oleh banyak pelaku usaha. Trend tersebut tercipta karena banyaknya orang yang ingin sekedar nongkrong dengan meneguk secangkir kopi.
Selain dalam dunia nyata, kita juga banyak menjumpai simulasi bisnis kedai kopi dalam dunia game. Dan dari sekian banyak game tersebut, Idle Coffee Shop Tycoon menjadi sebuah permainan yang layak untuk dicoba.
Permainan yang satu ini tampil dengan sangat baik di berbagai aspek. Seperti contohnya sajian grafis bergaya kartun yang bagus, mekanisme permainan yang simpel, serta luasnya fitur yang ditawarkan di dalam permainan.
Tidak hanya sekedar mengelola toko kopi biasa, kalian juga bisa turut menanam bahan kopi di kebun kalian.
Mode: Online
Genre: Simulation
Size: 358MB
Download Idle Coffee Shop Tycoon
6. School Cafeteria Simulator
Game Android simulasi bisnis terbaik 2024 selanjutnya adalah sebuah game yang punya konsep tidak asing bagi sebagian besar masyarakat kita. Konsep tersebut tidak lain adalah berbisnis kantin dalam sebuah sekolah.
Dirilis oleh developer Akhir Pekan Studio, game ini cukup kental dengan nuansa ala Indonesia. Kalian bisa menjumpai berbagai pelanggan anak sekolah dengan seragam putih merah, putih biru, hingga seragam guru.
Sebagai seorang pemilik kantin, tentu tentu saja kalian harus menyediakan berbagai makanan yang dibutuhkan oleh para pelanggan. Uniknya, makanan yang disediakan di dalam game ini sangat kental dengan nuansa Indonesia seperti bakso, mie ayam, dan masih banyak lagi.
Kalau kalian mencari game simulasi bisnis yang relevan dengan situasi di Indonesia, School Cafeteria Simulator mungkin adalah sebuah game yang cocok untuk kalian.
Mode: Offline
Genre: Simulation
Size: 87MB
Download School Cafeteria Simulator
BACA JUGA:
- 10 Game Simulasi Mengemudi Offline 2024 Terbaik Android
- 10 Game Android Simulasi Kehidupan Offline 2024 Terbaik
5. Burger Please!
Kalau kita mulai berkecimpung dalam dunia bisnis, kita bisa menemukan banyak sekali bisnis dengan menu utama burger. Meskipun klasik, namun makanan yang satu ini masih punya penggemar yang sangat banyak.
Kalau kalian takut mengalami kerugian jika berbisnis burger dalam dunia nyata, maka kalian bisa mencoba simulasinya dalam game berjudul Burger Please!. Permainan bisnis yang satu ini sejatinya adalah sebuah game yang dibuat dengan kesan santai.
Hal tersebut bisa terlihat dari mekanisme permainannya yang dibuat dengan sangat simple. Kalian bisa memainkan game ini hanya dengan menggunakan satu tangan saja.
Permainan sendiri bisa dilakukan dengan memainkan seorang karakter untuk melakukan berbagai kegiatan. Kalian bisa menjadi kasir, menjadi pengantar burger, hingga membersihkan bekas makan dari pelanggan.
Mode: Offline
Genre: Simulation, Casual
Size: 47MB
4. Pet Rescue Tycoon
Game Android simulasi bisnis terbaik 2024 selanjutnya adalah Pet Rescue Tycoon. Permainan yang satu ini adalah sebuah game simulasi bisnis yang bisa dikatakan punya konsep yang sangat unik.
Pasalnya, game ini akan membawa kalian sebagai pemain untuk mengelola sebuah klinik hewan. Di dalam game ini, kalian bisa merawat berbagai hewan yang sedang sakit, hingga menyelamatkan hewan-hewan liar yang terlantar.
Di awal permainan kalian akan memulai dengan kondisi yang seadanya. Seiring dengan perkembangan, kalian juga bisa merekrut dokter hewan baru, memperluas klinik kalian, serta menambahkan fasilitas yang lebih bagus.
Overall game ini tidak hanya memberikan simulasi bisnis yang baik, namun juga kepedulian kita untuk menyelamatkan berbagai hewan yang membutuhkan bantuan.
Mode: Online
Genre: Simulation
Size: 372MB
3. Supermarket Manager Simulator
Memiliki sebuah supermarket sendiri merupakan idaman bagi banyak orang. Bagaimana tidak, berbisnis supermarket menjadi salah satu bisnis yang paling menjanjikan. Pasalnya, setiap selalu orang pasti selalu saja membutuhkan bahan-bahan pokok.
Karena untuk memiliki supermarket membutuhkan modal yang sangat besar, maka tentu saja tidak semua orang bisa memilikinya. Oleh karena itu, kalian mungkin bisa merasakan sensasinya dalam sebuah game berjudul Supermarket Manager Simulator.
Di dalam game ini kalian digambarkan sebagai seorang pemilik bisnis supermarket. Permainan akan dimulai dengan sebuah toko kecil dengan berisikan etalase yang kosong. Di awal permainan kalian harus mengisi etalase tersebut dengan sejumlah bahan makanan.
Hasil dari keuntungan tersebut bisa kalian investasikan kembali dengan membeli berbagai peralatan baru, variasi bahan makanan yang lebih beragam, hingga memperluas toko kalian.
Mode: Offline
Genre: Simulation
Size: 94MB
Download Supermarket Manager Simulator
2. Sushi Empire Tycoon
Berbisnis makanan memang selalu menjadi primadona bagi para pebisnis dalam dunia nyata. Mengadaptasi kepopuleran dari makanan sushi sejak beberapa waktu ke belakang, pihak pengembang merilis sebuah game berjudul Sushi Empire Tycoon.
Seperti namanya, di sini kalian harus mengelola sebuah toko sushi milik kalian sendiri. Seperti biasa, permainan akan dimulai dengan keuangan dan juga peralatan yang seadanya.
Namun, seiring dengan perkembangan, kalian juga tentu bisa melakukan berbagai peningkatan pada kedai makanan tersebut. Kalian bisa memperluas toko, menambah berbagai Fasilitas baru, hingga menambah menu makanan.
Hal menarik dari game ini adalah Kalian juga bisa turut melakukan budidaya berbagai bahan makanan seperti ikan dan lain sebagainya.
Mode: Online
Genre: Simulation
Size: 444MB
1. Construction Simulator 4
Game terakhir dalam list game Android simulasi bisnis terbaik 2024 kali ini kita tutup dengan game Construction Simulator 4. Game ini bisa dibilang sebagai sebuah game yang memadukan unsur simulasi mengemudi dengan tambahan elemen bisnis.
Di dalam permainan, kalian akan mengelola sebuah perusahaan konstruksi. Nantinya kalian harus melakukan berbagai kegiatan konstruksi, mulai dari pengangkut bahan bangunan, melakukan penggalian, dan masih banyak lagi.
Untuk melakukan semua kegiatan tersebut, game ini menyediakan lebih dari 80 kendaraan konstruksi berbeda. Sebagai seri keempat alias seri terbaru, tentu game ini juga hadir dengan berbagai pembaruan dan juga peningkatan dari seri sebelumnya.
Salah satunya adalah game ini memiliki tiga area baru dalam map yang belum pernah hadir di seri sebelumnya. Selain itu, game ini juga punya lisensi resmi untuk berbagai kendaraan yang disediakannya.
Mode: Offline
Genre: Simulation
Size: 2.6GB
Download Construction Simulator 4
Nah, itu tadi rekomendasi kami untuk 10 game Android simulasi bisnis terbaik 2024 yang bisa kalian mainkan di sepanjang tahun ini. dengan hadirnya variasi bisnis yang beraneka ragam, bisa menjadi opsi yang menarik untuk kalian pilih.
Untuk lebih jelasnya, kalian juga bisa menonton versi videonya berikut ini.