Game Monster Hunter Android menjadi salah satu game berburu monster yang cukup populer, setelah dirilis pertama kali dirilis pada tahun 2004 silam untuk PS2
Nah dalam artikel kali ini, Efek Revisi akan membahas game bertema Monster Hunter ataupun game bertema perburuan monster lain yang bisa kalian mainkan dengan menggunakan ponsel android. Langsung saja, berikut 7 Game Monster Hunter Android Terbaik 2020yang wajib kalian coba!
7. Monster Hunter Portable 3rd

Game pertama dalam list kali ini adalah Monster Hunter Portable. Game ini merupakan salah satu seri Monster Hunter yang berhasil mencetak kesuksesan luar biasa di Jepang pada zamannya. Tidak hanya itu saja, seri yang satu ini juga berhasil meningkatkan penjualan konsol PSP dengan cukup signifikan.
Bagaimana tidak, game ini berhasil mencatat penjualan sebanyak 2,1 juta unit hanya dalam satu minggu setelah perilisan. Di game ini sendiri, kalian akan melakukan petualangan dengan melakukan pertarungan melawan banyak monster. Setiap monsternya memiliki karakteristik yang unik. Selain itu, game ini turut menghadirkan elemen RPG untuk membuat gameplaynya menjadi semakin menarik.
Mode: Offline
Genre: Action, PPSSPP
Size: 1.12GB
Download Monster Hunter Portable
6. Dragon Project
Para naga dan monster sudah mengambil alih kerajaan, sehingga memaksa kalian untuk berperang dalam game berjudul Dragon Project ini. Peperangan tersebut disajikan dalam gameplay bertipe MMORPG.
Oleh karenanya, kalian tidak hanya akan bertarung seorang diri, melainkan bersama karakter-karakter lainnya. Game ini tidak hanya menyajikan sajian grafis yang cukup memukau, namun juga dikemas dengan mekanisme gameplay yang simple.
Untuk bertarung, ada 5 class senjata yang bisa kalian pilih. Setiap senjatanya tentu memiliki keunikan tersendiri. Meskipun begitu, di versi ini mungkin akan kalian temukan beberapa bugs yang dapat dijumpai di ponsel tertentu.
Mode: Online
Genre: Action
Size: 232MB
5. Monster Hunter Riders
Monster Hunter Riders adalah game Monster Hunter yang saat ini hanya ada versi Jepangnya saja. Dengan kata lain, untuk memainkan game ini diperlukan Google Play dengan region Jepang ataupun mendownload apk nya di luar Play Store.
Berlatar di sebuah dunia dimana monster dan manusia hidup secara berdampingan, di game ini kalian memiliki tugas untuk menyelamatkan dunia yang sedang dilanda bencana mengerikan. Untuk itu, kalian akan bertarung menghadapi banyak monster dalam gameplay bertipe turn-based RPG.
Mode: Online
Genre: Role Playing
Size: 1.0GB
Download Monster Hunter Riders
Baca juga:
4. Monster Hunter Freedom Unite

Monster Hunter Freedom Unite adalah game Monster Hunter untuk PSP yang juga hadir dalam versi global berbahasa Inggris. Kekayaan konten yang dimiliki oleh seri Freedom Unite menjadi salah satu kelebihan yang banyak disukai oleh pemain.
Di game ini, kalian akan menemukan banyak sekali variasi monster. Setiap monsternya juga memiliki kemampuan yang unik, mulai dari yang lemah, hingga monster dengan serangan yang dapat memberikan tantangan lebih bagi kalian.
Mode: Offline
Genre: Action, PPSSPP
Size: 781MB
Download Monster Hunter Freedom Unite
3. Errant: Hunter’s Soul
Errant: Hunter’s Soul adalah game bertipe MMORPG yang mengangkat perburuan monster sebagai tema permainan. Untuk penggunaan karakter, di game ini kalian dapat memilih role karakter yang sesuai dengan yang kalian sukai.
Tidak hanya itu, karakter kalian juga dapat kalian lengkapi dengan berbagai tipe senjata berbeda. Dalam petualangan yang dilakukan, kalian akan dihadapkan dengan berbagai monster berbeda mulai dari yang berukuran kecil, hingga monster berukuran besar. Setiap monster memiliki titik lemahnya masing-masing.
Untuk mengalahkan setiap monster, karakter kalian akan dibekali dengan beberapa skill yang dapat digunakan. Salah satu kelebihan dari game ini adalah sajian grafis yang dihadirkannya mampu tersaji dengan sangat detail dan dilengkapi dengan efek-efek pertarungan yang keren.
Mode: Online
Genre: Action
Size: 2.91B
Download Errant: Hunter’s Soul
2. Monster Hunter Explore
Monster Hunter Explore adalah game Monster Hunter lainnya yang masih tersedia dalam versi Jepang saja. Meskipun begitu, game ini sebenarnya merupakan salah satu game dengan penyajian maupun gameplay yang menarik.
Dengan menghadirkan gameplay action RPG, disini kalian akan melakukan perburuan monster dan bertarung dengan banyak monster berbeda. Mekanisme permainan yang dihadirkannya tergolong cukup simple dan bisa dimainkan dengan menggunakan satu tangan saja.
Kalian bisa bergerak dengan cara mengarahkan virtual joystick yang berada di tengah layar dan melakukan serangan dengan melakukan tap. Meskipun memiliki konsep gameplay yang simple, namun game ini menghadirkan berbagai elemen yang mungkin tidak akan membuat kalian kecewa.
Mode: Online
Genre: Action
Size: 2.18GB
Download Monster Hunter Explore
1. MHST The Adventure Begins
Membahas game bertema Monster Hunter yang bisa dimainkan di perangkat mobile, tentu seri Monster Hunter Stories bertajuk The Adventure Begins ini menjadi game yang tidak bisa dilewatkan.
Seri ini bisa dibilang merupakan seri demo dari game Monster Hunter Stories, yaitu seri game Monster Hunter Premium di android dengan harga yang cukup mahal untuk ukuran game android.
Harga tersebut tergolong wajar, mengingat Monster Hunter Stories merupakan hasil porting versi dari Nintendo 3DS. Oleh karena itu, kualitas yang dihadirkan oleh game ini pun tidak main-main. Baik cerita, pertarungan, hingga berbagai elemen lainnya mampu dikemas dengan mendalam.
Untuk gameplay sendiri, kalian akan merasakan petualangan dengan balutan cerita yang kuat, serta mekanisme pertarungan turn-based.
Mode: Offline
Genre: Action
Size: 3.0GB
Download MHST The Adventure Begins
Itulah 7 Game Monster Hunter Android Terbaik 2020 yang wajib kalian coba sebagai pecinta game Monster Hunter. Manakah game Monster Hunter Android Terbaik yang paling kalian sukai?