Game android offline terbaik memang menjadi game yang sangat sering dicari oleh gamers. Kelebihan game offline yang bisa dimainkan kapan saja dan dimana saja tanpa harus memikirkan konektivitas menjadi kelebihan yang sangat disukai oleh para pemain.
Kalau sedang mencari-cari game android offline terbaru dan terbaik yang recommended, kami sudah merangkumnya dalam 5 Game Android Offline Terbaik Oktober 2019 berikut ini!
5. Bus Derby
Balapan dengan menggunakan mobil sport maupun mobil balap mungkin sudah biasa, lalu apa jadinya jika balapan dengan menggunakan bus? Well Bus Derby merupakan game yang akan memberikan kalian pengalaman tersebut. Dengan kontrol yang simple, kalian harus bersaing dengan belasan pengemudi AI di dalam balapan.
Tidak hanya sekedar balapan saja, namun game ini pun menambahkan unsur tabrak menabrak yang cukup menarik. Selain itu, ada beberapa mode permainan yang bisa kalian mainkan dalam belasan trak berbeda serta beragam jenis bus yang bisa juga kalian upgrade.
4. Takashi – Ninja Warrior
Takashi – Ninja Warrior adalah game bertema ninja dengan perpaduan elemen fighting, action, dan RPG. Game ini akan membawa kalian mengikuti kisah dari legenda seorang ninja ahli pedang bernama Takashi yang muncul di abad pertengahan Jepang.
Mengambil latar di tanah Tochi, tempat rahasia. Kalian harus membantu karakter tersebut untuk mengalahkan para musuh dengan gameplay bergaya hack and slash dan tambahan elemen stealth.
Tujuan dari pertarungan yang dilakukan adalah untuk mendapatkan kejayaan tertinggi dengan melawan korupsi Tochi. Selain menghadirkan cerita yang cukup menarik, sebagai game dengan elemen RPG, game ini pun menghadirkan fitur-fitur lain termasuk mengupgrade karakter, mengunlock bermacam senjata, dan juga menggunakan armor yang kuat.
Download Takashi – Ninja Warrior
3. Within
Kalau kalian adalah tipe pemain yang lebih menyukai gameplay dengan mekanis yang simple dan tambahan elemen teka-teki, serta tambahan cerita yang dihadirkan, nah Within adalah game yang layak untuk kalian coba.
Game ini berkisah pada sosok anak kecil bernama Emma. Dirinya terbangun dalam sebuah dunia mistis yang terlihat familiar namun dengan berbagai keanehan. Saat menjelajahi dunia tersebut, kalian akan disuguhkan dengan penyampaian cerita yang unik.
Seluruh cerita yang dihadirkan nyaris tanpa sepatah kata pun, melainkan disampaikan dengan berbagai visual yang bisa kalian lihat di sepanjang petualangan. Cerita tersebut akan membawa kalian untuk menggali masa lalu dari Emma.
Meskipun masih dalam tahap early access, namun berbagi elemen yang dihadirkan dengan penyampaian cerita yang unik dan UI yang clean menjadikan game ini sangat menarik untuk dicoba.
2. Restless Dungeon
Restless Dungeon adalah game action RPG lainnya dengan gameplay bergaya hack and slash. Sesuai dengan judulnya game ini akan membawa kalian untuk bertarung di dungeon dengan melawan gerombolan musuh berbeda, hingga melawan boss yang kuat.
Game ini memiliki berbagai kelebihan meskipun memiliki ukuran download yang relatif kecil, seperti kontrol permainan yang baik, animasi dan pergerakan karakter yang cukup halus, hingga tambahan efek pertarungan yang cukup detail.
Selain menghadirkan berbagai musuh dengan kemampuan berbeda yang harus dilawan, game ini pun memiliki fitur khas game RPG, seperti mengumpulkan dan menggunalan beragam jenis senjata, hingga meng-unlock skill dan meng-upgrade berbagai peralatan.
1. Banana Kong Blast
Banana Kong Blast adalah sebuah game dengan penyajian colorful dan konsep permainan yang fun. Di game ini, kalian akan memainkan seekor monyet untuk menjelajahi berbagai wilayah dengan nuansa berbeda.
Gameplay dari game ini sendiri termasuk cukup simple, dimana kalian hanya harus melakukan tap pada layar handphone untuk menembakan meriam yang berisikan karakter yang dimainkan. Meskipun konsepnya simple, namun ada berbagai tambahan yang menjadikan game ini tidak sesimple itu.
Selain menghadirkan sajian graphic yang cukup memanjakan mata, game ini menyediakan puluhan level dengan rintangan berbeda yang bisa diselesaikan, boss yang harus dikalahkan, serta fitur yang memungkinkan kalian untuk mengkustomisasi penampilan sang karakter.
Itulah 5 Game Android Offline Terbaik Oktober 2019 terbaru yang recommended untuk dimainkan. Jangan lupa untuk nantikan rekomendasi game terbaru lain di artikel berikutnya!