Game android fps offline terbaik high graphic berikut ini sangat recommended untuk kalian yang sedang mencari game dengan aksi tembak-menembak yang intens.
Rekomendasi kali ini tentu akan sangat cocok untuk kalian yang kesulitan mencari tipe permainan tersebut atau tidak ingin membuang banyak waktu hanya untuk mencari game yang kalian inginkan. Langsung saja, berikut 10 Game Android FPS Offline Terbaik High Graphic 2020versi Efek Revisi!
10. Sniper Shooter 3D

Game pertama dalam list kali ini merupakan sebuah game penembak jitu berjudul Sniper Shooter 3D. Misi kalian di game ini adalah untuk menjadi seorang penembak jitu kelas atas dengan cara menyelesaikan berbagai misi. Oleh karenanya, di game ini kalian akan disuguhkan dengan aksi tembak menembak yang cukup intens.
Untuk mendukung aksi tembak menembak yang dilakukan, kalian bisa membekali diri dengan berbagai persenjataan, termasuk pistol, shotgun, rifle, dan lain sebagainya. Selain itu, kalian pun dapat melakukan upgrade untuk setiap senjata agar dapat memberikan damage yang lebih besar.
Size: 76MB
9. Sift Heads – Reborn
Sift Heads – Reborn adalah sebuah game yang mengusung gaya penyajian stickman sederhana dengan didominasi oleh warna monokrom. Meskipun begitu, game ini tetap memiliki penyajian yang cukup baik dan dikemas dengan cerita menarik yang bisa kalian ikuti. Tidak hanya cerita, berbagai aksi tembak menembak yang tersaji pun juga cukup menarik dan didukung dengan animasi karakter dan efek yang cukup halus.
Disini kalian ditugaskan untuk memimpin pertarungan melawan gang mafia dari seluruh dunia. Uniknya, ada tiga karakter yang bisa kalian pilih untuk dimainkan. Setiap karakternya tentu memiliki skill dan gaya bertarung yang berbeda. Selain itu, game ini juga menghadirkan berbagai senjata dan item outfit yang bisa kalian unlock untuk nantinya kalian gunakan.
Size: 54MB
Baca juga:
- 10 Game FPS Online Terbaik High Graphic Android 2020
- 20 Game Offline Terbaik Android Yang Wajib Kalian Mainkan di 2020
8. Sniper GO: Elite Assassin
Sniper GO Elite Assassin merupakan sebuah game sniper dimana kalian akan merasakan pengalaman aksi penembakan di berbagai lokasi yang berbeda. Game ini menyediakan cukup banyak misi yang bisa kalian selesaikan, dengan total lebih dari 100 misi yang tersedia.
Untuk menambah sensasi menarik saat berhasil melakukan sebuah tembakan, tentu game ini juga menambahkan efek slow motion di tembakan terakhir layaknya game sejenis lainnya. Dengan tersedianya banyak misi untuk diselesaikan dan gameplay yang cukup menghibur, game ini tergolong cukup seru untuk mengisi waktu luang.
Size: 142MB
7. SIERRA 7

Menghadirkan konsep permainan tembak menembak yang cukup brutal, SIERRA 7 menjadi game yang sebaiknya tidak dimainkan jika kalian masih di bawah umur. Meskipun menghadirkan sajian grafis bergaya kartun dengan nuansa monokrom, namun atmosfir yang disuguhkan oleh game ini relative cukup memikat dengan dukungan efek suara dan animasi yang tidak mengecewakan.
Secara sekilas, mekanisme gameplay dari game ini mungkin akan mengingatkan kalian dengan salah satu judul game FPS yang cukup popular, yaitu LONEWOLF. Hal tersebut tentu dapat terjadi mengingat SIERRA 7 juga dikembangkan oleh developer yang sama. Untuk gameplay sendiri, game ini akan membawa kalian ke tengah peperangan dimana aksi tembak-menembak yang cukup intens akan kalian jumpai dalam berbagai misi yang dihadirkan.
Size: 104MB
6. Zombeast: Survival Zombie Shooter
Mengusung tema permaian zombie, Zombiest adalah sebuah game yang mengharuskan kalian untuk bertahan hidup di sebuah kota yang sudah dipenuhi oleh para zombie. Agar mampu terus bertahan hidup, kalian pun harus menjadi saorang pembunuh zombie dengan kemampuan yang sangat baik.
Zombiest tidak hanya mampu menyajikan atmosfir kiamat zombie yang cukup menyeramkan, namun juga dibekali dengan gameplay yang sangat menarik. Disini kalian akan menjelajahi berbagai tempat dengan menembaki zombie yang terbagi ke dalam beberapa jenis. Pemilihan senjata yang tepat dengan jenis zombie akan mempermudah kalian dalam membunuh zombie tersebut.
Selain bermain dalam mode campaign, kalian juga dapat bermain dalam mode endless dimana tugas kalian adalah untuk melaju sejauh mungkin.
Size: 324MB
5. Tegra: Crafting and Building

Tegra adalah sebuah game FPS yang menceritakan tentang suatu bencana yang diakibatkan dari tergabungnya beberapa dunia yang berbeda. Portal dari Tegra sudah terbuka, dan menyebabkan banyak makhluk asing dan hingga zombie berdatangan.
Oleh karenanya, game ini akan mengharuskan kalian untuk bertarung menghadapi banyak musuh menggunakan berbagai senjata yang bisa kalian temui. Dengan adanya tambahan elemen survival, game ini juga memungkinkan kalian untuk melakukan crafting dan dan melakukan building di dalam permainan. Tidak hanya memiliki gameplay yang cukup unik, namun kalian pun akan disuguhkan cerita yang menarik.
Size: 109MB
Baca juga:
- 10 Game PC High Graphic yang Bisa Dimainkan Di Android 2020
- 5 Game Survival Offline Terbaik Android 2020
4. Special Warfare
Kalau kalian lebih suka dengan game FPS yang menyajikan aksi tembak menembak yang sangat intens layaknya game online, nah Special Warfare bisa kalian coba. Di game ini, kalian bisa bermain dalam mode Deathmatch yang terbagi ke dalam 2 tim berbeda atau bermain dalam mode zombie.
Karena bisa dimainkan secara offline, tentu musuh yang akan kalian temui di game ini adalah bot. Dalam menjalankan setiap pertarungan, kalian bisa memilih tempat bertarung dari beberapa pilihan map yang disediakan. Selain map, game ini juga menyediakan puluhan senjata berbeda yang bisa kalian gunakan.
Sedangkan untuk gameplay sendiri, gameplay yang dihadirkan sudah termasuk cukup baik. Apalagi dengan dukungan grafis yang bagus, mulai dari efek HDR, texture, hingga lighting yang dihadirkan mampu tersaji dengan cukup menawan untuk ukuran game mobile.
Size: 399MB
3. Dead Zed
Sebagai game FPS yang bisa dimainkan tanpa menggunakan koneksi internet alias offline, Dead Zed tentu menjadi game yang harus masuk ke dalam list kali ini. Berlatar pada sebuah dunia yang sudah disearang oleh wabah zombie, game ini akan menugaskan kalian adalah untuk mempertahankan sebuah base dengan cara menembaki gerombolan zombie yang sedang menyerang.
Untuk itu, ada beberapa jenis senjata untuk digunakan, seperti pistol, sniper, dan masih banyak lagi. Senjata yang kalian miliki juga tentunya bisa kalian upgrade agar semakin mudah dalam membunuh setiap zombienya. Salah satu kelebihan dari game ini meskipun memiliki mekanisme permainan yang tergolong cukup simple, yaitu gameplay yang dihadirkannya tergolong cukup adiktif. Hal tersebut tak lepas dari penyajian yang dihadirkan yang tergolong cukup berhasil, baik dari segi kontrol permainan maupun dari segi grafis.
Size: 199MB
2. Sniper Honor
Perpaduan daru sajian grafis yang baik dengan gameplay yang seru memang termasuk cukup sulit untuk ditemukan. Namun, game ini merupakan salah satu game yang relative mampu menhadirkan kedua elemen tersebut. Sniper Honor adalah game bertema penembak jitu yang akan memberikan pengalaman bermain game sniper yang cukup memuaskan.
Sebagai seorang penembak jitu di game ini, kalian memiliki tugas untuk bertarung melawan anggota geng kriminal yang ada di kota hingga melawan para pemimpinnya. Tentu saja, pertarungan tersebut akan dilakukan dengan menggunakan senjata jarak jauh atau Sniper. Selain mampu menghadirkan gameplay yang seru dengan dukungan grafis yang bagus, plot yang dihadirkan untuk berbagai misi dalam game ini mampu membuat permainan berlangsung dengan lebih menarik.
Size: 101MB
1. The Walking Zombie 2
Msekipun termasuk salah satu konsep permainan yang cukup klasik, namun kianat zombie memang masih memiliki daya tersendiri bagi penggemarnya. Nah The Walking Zombie 2 ini merupakan game bertema kiamat zombie yang hadir ke perangkat android di tahun ini dan menghadirkan penyajian yang cukup komplit.
Kualitas grafis, kontrol, maupun berbagai aksi yang dihadirkan di game ini tergolong cukup baik dan mengibur. Di game ini sendiri, kalian akan memainkan karakter utama dengan tugas untuk bertahan hidup dari wabah zombie tersebut. Tidak hanya zombie saja, namun kalian pun juga harus bertarung melawan para bandit yang mencuri supply makanan bahkan beberapa monster lainnya.
Size: 290MB
Itulah 10 Game Android FPS Offline Terbaik High Graphic 2020yang sudah kami rangkum ke dalam video kali ini. Terimakasih sudah menonton video ini, semoga rekomendasi dari kami bisa bermanfaat, dan sampai jumpa di video selanjutnya, fellow gamers. Efek revisi, find the game, find the joy!