Game Mortal Kombat Onslaught sudah diumumkan oleh Warner Bros dan akan rilis ke perangkat mobile. Permainan fighting ternama yang bertajuk Onslaught ini adalah seri terbaru yang khusus ditujukan untuk perangkat mobile.
Game yang mengusung tema permainan RPG ini kabarnya dijadwalkan akan diluncurkan secara global pada tahun 2023. Sebagai seri terbaru dari franchise Mortal Kombat, terdapat puluhan petarung yang bakal dihadirkan untuk nantinya digunakan dalam pertarungan.
Dikembangkan oleh NetherRealm Studios, seri ini ditujukan untuk tidak hanya berfokus pada aksi pertarungan saja. Namun juga mengangkat sisi story yang lebih kuat.
Baca juga:
Meskipun tidak mengangkat gameplay klasik karena lebih berfokus pada elemen strategy, namun game Mortal Kombat Onslaught ini masih cukup layak untuk dinantikan, terlebih bagi para penggemar game Mortal Kombat. Terlebih lagi mengingat seri pertama untuk perangkat mobile yang jika diakumulasikan hingga kini sudah di-download lebih dari 100 juta kali.